Varian multi-peran satu kursi yang canggih, dengan badan pesawat yang didesain ulang, kontrol penerbangan mekanis diganti dengan sistem fly-by-wire dan ditenagai oleh mesin RD-33 ser.3M yang disempurnakan. Kode NATO-nya adalah "Fulcrum-E".
MiG-29UBM (Product 9.61)
Varian pesawat latih dua kursi dari MiG-29M. Tidak pernah dibangun. Secara efektif dilanjutkan di bawah kode "MiG-29M2".
MiG-29M2 / MiG-29MRCA
MiG-29M versi dua kursi.[2] Karakteristiknya identik dengan MiG-29M, dengan jangkauan yang sedikit berkurang, menjadi 1.800 km.[2] RCA MiG dipamerkan dalam berbagai pertunjukan udara, antara lain, Pameran Penerbangan dan Dirgantara Internasional Tiongkok Kelima (CIAAE 2004),[3]Aero India 2005,[4][5] dan MAKS 2005.[6] Versi ini awalnya diberi kode "MiG-29MRCA" untuk tujuan pemasaran dan telah berkembang menjadi MiG-35. Jumlah cantelan MiG-29M2 meningkat menjadi sembilan dan muatan eksternal maksimumnya meningkat menjadi 6.500 kg, tergantung pada jenis peralatan dan persenjataan.[7]