Manyōshū

Manyōshū (万葉集, Man-yōshū atau Man'yōshū) adalah antologi puisi tertua di Jepang dari paruh kedua abad ke-7 hingga paruh kedua abad ke-8. Buku ini terdiri dari 20 volume, dan hingga kini salinannya masih dapat dibaca.

Isinya adalah waka yang ditulis oleh berbagai kalangan, mulai dari kaisar Jepang, bangsawan istana, hingga pegawai pemerintah, dan prajurit di garis depan Kyushu. Keseluruhan syair yang dikumpulkan berjumlah lebih dari 4.500 syair. Penyusunan diperkirakan selesai pada tahun 759.

Manyōshū ditulis dalam aksara kanji untuk melambangkan bunyi dan arti bahasa Jepang. Sepintas lalu, naskah Manyōshū terlihat seperti ditulis dalam bahasa Tionghoa Klasik. Sistem penulisan yang dipakai dalam Manyōshū disebut manyōgana. Ketika buku ini disusun, aksara kana belum diciptakan di Jepang. Aksara kanji diambil dari bahasa Tionghoa untuk melambangkan bunyi bahasa Jepang.

Etimologi

Ada sejumlah teori mengenai arti kata Manyōshū. Menurut salah satu antaranya, Manyōshū berarti "beribu-ribu syair" atau "sepuluh ribu syair", karena isinya berupa kumpulan syair yang sangat banyak. Dalam bahasa Jepang, man () berarti 10.000 atau beribu-ribu, manyō berarti 10.000 syair, dan shū berarti kumpulan. Kata () berasal dari kata kotonoha (言の葉) yang berarti waka. Teori ini didukung oleh Sengaku dan Kamo no Mabuchi.

Menurut biksu Keichū dan sejarawan Kamochi Masazumi, Manyōshū berarti "koleksi waka yang harus diabadikan selama-lamanya". Manyōshū diumpamakan sebagai pohon yang setiap lembar daunnya berisi sebuah syair.

Pada zaman sekarang, Manyōshū dikaitkan dengan prolog Kojiki yang berbunyi, "Nochi no yo ni tsutahemu to omou (後葉(のちのよ)に流(つた)へむと欲ふ)" ("Kuingin menceritakan hal ini kepada 10.000 generasi"). Dari kalimat tersebut, yo () dalam Manyōshū bukan berarti daun, melainkan generasi. Berdasarkan pengertian tersebut, Manyōshū berarti kumpulan syair untuk 10.000 generasi.

Penyunting

Hingga kini, penyunting Manyōshū tidak diketahui secara pasti. Manyōshū diperkirakan sebagai karya yang dibuat atas perintah kaisar, dan nama penyusun tidak diketahui. Buku ini kemungkinan disusun oleh Ōtomo no Yakamochi atau Tachibana no Moroe. Ōtomo no Yakamochi sekarang ini lebih sering disebut-sebut sebagai penyunting Manyōshū. Walaupun demikian, ia sendiri bukanlah satu-satunya penyunting. Setiap volume kemungkinan disusun oleh kelompok penyunting yang berbeda-beda, dengan Ōtomo no Yakamochi sebagai editor kepala.

Isi

Manyōshū secara keseluruhan terdiri dari 20 volume. Sewaktu disusun, buku ini diperkirakan tidak disusun secara berurutan mulai dari volume 1 hingga volume 20. Penyuntingnya diperkirakan memasukkan beberapa volume hasil karya penyunting lain, namun hasil akhirnya berupa 20 volume yang disusun secara kronologis.

Isi masing-masing volume:[1]

  • Volume 1: zōka (puisi serbaneka)
Disusun secara kronologis menurut nama kaisar.
  • Volume 2:
Disusun secara kronologis menurut nama kaisar. Isinya termasuk banka (elegi) karya Kakinomoto no Hitomaro
  • Volume 3: zōka, puisi analogi, dan puisi elegi
  • Volume 4: puisi tanya-jawab (sōmon-ka), di antaranya terdapat puisi tanya-jawab Ōtomo Yakamochi dengan para wanita.
  • Volume 5: zōka, termasuk di antaranya waka karya Otomo no Tabito
  • Volume 6: zōka
  • Volume 7: zōka, puisi analogi (hiyu), dan banka (elegi)
  • Volume 8: waka yang disusun menurut musim, termasuk di antaranya zōka dan sōmon-ka
  • Volume 9: zōka, puisi analogi (hiyu), dan banka (elegi)
  • Volume 10: waka menurut musim
  • Volume 11: sedōka
  • Volume 12: waka karya anonim
  • Volume 13: chōka dan hanka
  • Volume 14: azuma uta (puisi mengenai provinsi di Kanto)
  • Volume 15: waka karya orang yang dikirim ke Silla dan karya Nakatomi no Yakamori
  • Volume 16: waka berisi legenda
  • Volume 17-20: catatan perjalanan Ōtomo no Yakamochi dalam bentuk waka.

Referensi

  1. ^ "Man'yōshū". Perpustakaan Universitas Virginia, Japanese Text Initiative. Diakses tanggal 2009-02-27.  Hapus pranala luar di parameter |publisher= (bantuan)

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41