Mama Mama Jagoan

Mama Mama Jagoan
SutradaraSidi Saleh
Produser
Ditulis olehTian Pranyoto Gafar
Pemeran
Penata musik
SinematograferEnggong Supardi
Penyunting
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
22 November 2018
Durasi94 menit
NegaraIndonesia
BahasaBahasa Indonesia

Mama Mama Jagoan adalah film drama komedi Indonesia tahun 2018 yang disutradarai oleh Sidi Saleh. Film yang diproduksi oleh Buddy Buddy Pictures dan Bert Pictures ini rilis secara serentak di bioskop di tanah air pada 22 November 2018. Sementara itu, pemutaran bersama para pemeran dilakukan secara terbatas di 3 kota di Indonesia yakni Jakarta, Depok dan Denpasar.[1][2]

Alur cerita

Sejak suaminya meninggal dunia, Myrna (Nieniek L Karim) mengalami depresi. Namun begitu menerima kartu pos dari Monang, anak lelakinya yang sudah setahun tidak pulang akibat bersitegang dengan sang ayah, semangatnya muncul kembali.

Untuk menemukan Monang, Myrna kemudian mengajak Dayu (Widyawati) dan Hasnah (Ratna Riatinarno) ke Bali. Mereka adalah sahabatnya selama 45 tahun lamanya yang memiliki karakter dan latar belakang berbeda. Dayu adalah seorang perempuan tomboi asal Bali yang memiliki sifat temperamental. Hasnah adalah seorang istri penurut asal Sunda yang feminin dan baru pertama kali jalan-jalan ke luar kota tanpa suami. Sementara itu, Myrna sendiri adalah seorang wanita Batak yang baru kehilangan suami.

Setibanya di sana mereka menghadapi berbagai tantangan. Pencarian Monang tidaklah semudah yang mereka kira, terlebih Myrna tidak punya petunjuk apapun tentang keberadaan Monang selain kartu pos tanpa alamat yang ia miliki.[3][4]

Pemeran

Referensi

  1. ^ (yln/JPC) (2018-11-16). Setuningsih, Novianti, ed. "Aksi Widyawati Cs Sebagai Mama-Mama Jagoan Patut Diacungi Jempol". JawaPos.com. Diakses tanggal 2021-05-01. 
  2. ^ Amelia, Dwi ereline (2018-11-23). "Tayang Perdana, Mama Mama Jagoan Langsung Diserbu Ibu-Ibu". VIVA.co.id. Diakses tanggal 2021-05-01. 
  3. ^ Octafiani, Devy. "Tayang Besok, Ini Sinopsis 'Mama Mama Jagoan'". detikcom. Diakses tanggal 2021-05-01. 
  4. ^ "Widyawati Sempat Kesal dengan Perannya di Film 'Mama Mama Jagoan'". kumparan. Diakses tanggal 2021-05-01. 

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41