Luitpold II dari Austria |
Nama dalam bahasa asli | (de) Leopold II, „der Schöne“ |
---|
|
Kelahiran | 1050 |
---|
Kematian | 12 Oktober 1095 (44/45 tahun) Gars am Kamp (en) |
---|
Tempat pemakaman | Austria Galat: Kedua parameter tahun harus terisi! |
---|
|
|
|
|
|
|
Pekerjaan | margrave (en) |
---|
|
Gelar bangsawan | Margrave (en) Galat: Kedua parameter tahun harus terisi! |
---|
Keluarga | Wangsa Babenberg |
---|
Pasangan nikah | Ida dari Cham |
---|
Anak | Leopold III, Margrave dari Austria, Ida of Babenberg (en) , Sophia Babenberg (en) , Elisabeth of Austria (en) , Helbirga of Austria (en) , Euphemia of Austria (en) |
---|
Orang tua | Ernest, Margrave dari Austria , Adelaide of Eilenburg (en) |
---|
Saudara | Justizia of Babenberg (en) dan Adalbert I, Count of Bogen (en) |
---|
|
[[Berkas: |100px|alt= Lambang kebesaran Luitpold II dari Austria]] |
|
Luitpold II (1050 – 12 Oktober 1095) merupakan seorang Markgraf Austria, ia berasal dari keluarga Wangsa Babenberg yang memerintah dari 1075 keatas. Ia dikenal sebagai Liutpold yang 'bijaksana'. Ia merupakan putra Ernest si Pemberani dan Adelheid, putri Markgraf Dedi (atau Dedo) II dari Meissen. Di dalam Sengketa Penobatan, ia awalnya berpihak kepada Kaisar Heinrich IV, tetapi pada tahun 1081 di dalam Kongres Tulln ia dipengaruhi istrinya Itha dan Uskup Altmann dari Passau berganti pihak. Akhirnya, ia digulingkan oleh Kaisar, yang memberikan wilayah feodal tersebut kepada Vratislav II dari Bohemia, yang mengalahkan Liutpold di dalam Pertempuran Mailberg. Namun akhirnya Liutpold dapat mempertahankan posisinya, tetapi ia kehilangan beberapa wilayah di Moravia Selatan. Luitpold bertempat tinggal di Gars am Kamp.
Pada tahun 1089 Luitpold II membantu biaya konstruksi Biara Melk di Austria timur dengan memberikan tanah untuk biara yang baru. Beberapa mil jauhnya dari Biara Melk, di Austria timur, merupakan puing-puing Thunau kastil Kamp, yang pernah menjadi tempat tinggal musim panas Luitpold II.
Pernikahan
Pada tahun 1065 Luitpold menikahi Itha (Ida dari Cham), Comtesse Cham (1060–1101), di Cham, Oberphalz, Bayern. Ida adalah putri Rapoto IV dan Mathilde. Ida konon meninggal di perang salib.
Mereka memiliki seorang putra, Luitpold III, juga enam orang putri yang menikah dengan adipati-adipati dan comte-comte dari Kärnten, Bohemia dan Jerman.
Referensi