Ludwig Andreas Khevenhüller, Graf von Aichelberg-Frankenburg (30 November 1683 – 26 Januari 1744) adalah seorang marsekal lapangan Austria dengan latar belakang keluarga bangsawan yang awalnya berasal dari Franken, dan kemudian menetap di Kärnten.
Ia pertama kali mulai bertugas di bawah kepemimpinan Pangeran Eugene dari Savoia selama Perang Pewaris Spanyol. Ia menunjukkan bakatnya dalam Pertempuran Peterwardein (5 Agustus 1716) dan Beograd (1717), dan pada tahun 1723 diangkat menjadi seorang General-Feldwachtmeister (sama dengan mayor jenderal) dan pada tahun 1733 menjadi Feldmarschalleutnant (sama dengan letnan jenderal). Ia lalu berkiprah dalam Perang Pewaris Polandia, dan ia pun diangkat sebagai marsekal lapangan pada tahun 1737.
Pencapaian terbesar Khevenhüller ditunjukkan selama Perang Pewaris Austria. Ia tidak hanya berhasil menghalau pasukan Prancis dan Bayern, tetapi ia juga mampu merebut Bayern selatan, menduduki kota München, dan memaksa menyerah pasukan Prancis yang berjumlah besar di Linz.
Referensi