Loxodonta atlantica adalah spesies gajah dari genus Loxodonta yang sudah punah. Spesies yang berasal dari Afrika ini lebih besar daripada gajah afrika modern, dengan pertumbuhan gigi yang lebih progresif.[1] Keberadaan hewan ini diketahui dari fosil di Ternifine dari masa Pleistosen,[2] fosil di Elandsfontein dari masa Pleistosen Pertengahan, dan fosil di Omo dari masa Pliosen akhir[perlu disambiguasi].[3] L. atlantica kemungkinan merupakan keturunan dari L. adaurora;[4] namun, analisis pada tahun 2009 menunjukkan bahwa L. antlantica berevolusi dari L. exoptata, dan merupakan nenek moyang L. africana.[5] Spesies ini terbagi menjadi dua subspesies: L. atlantica atlantica (Afrika utara) dan L. atlantica zulu (Afrika selatan).[4] Fosil tipe Loxodonta atlantica disimpan di Muséum national d'histoire naturelle, Paris, namun didaftarkan tanpa nomor spesimen.[5]
Referensi