Kikuyu Central Association

Kikuyu Central Association, diketuai oleh Joseph Kangethe
PendahuluEast African Association
PenerusKenya African Union
Tanggal pendirian1924
TipeAsosiasi politik
Lokasi
Tokoh penting
James Beauttah, Joseph Kang'ethe, Jomo Kenyatta, Henry Muoria
PublikasiMuigwithania

Kikuyu Central Association (KCA) (atau Asosiasi Pusat Kikuyu), adalah sebuah organisasi politik di kolonial Kenya yang dibentuk pada tahun 1924 dan dipimpin oleh James Beauttah dan Joseph Kang'ethe, untuk bertindak atas nama komunitas suku Kikuyu dengan menyampaikan keprihatinan mereka kepada pemerintah Britania Raya. Salah satu keluhan terbesarnya adalah pengambilalihan tanah yang paling produktif oleh pemukim Inggris dari para petani Afrika. Sebagian besar anggota organisasi ini berasal dari suku Kikuyu (kadang ditulis Gĩkũyũ).

KCA dibentuk setelah pemerintah kolonial melarang Young Kikuyu Association (Asosiasi Kikuyu Muda) yang sebelumnya didirikan oleh Harry Thuku dan East African Association (Asosiasi Afrika Timur). Sekitar tahun 1925 atau awal 1926, Beauttah pindah ke Uganda, meskipun tetap berhubungan dengan Jomo Kenyatta. Ketika KCA menyurati Beauttah dan memintanya pergi ke London sebagai wakil mereka, ia menolak, tetapi merekomendasikan agar Kenyatta yang dapat berbicara bahasa Inggris dengan baik, menggantikan dirinya. Kenyatta menerima, mungkin setelah sepakat dengan gaji yang diajukan sebelumnya. Dia kemudian menjadi sekretaris Asosiasi ini. Jomo Kenyatta, yang kemudian menjadi presiden pertama Kenya, bergabung menjadi Sekretaris Jenderal KCA pada tahun 1927.

KCA dilarang pada tahun 1940 ketika Perang Dunia II melanda Afrika Timur. Beberapa pejuang dari Pemberontakan Mau Mau yang terjadi kemudian, menganggap perjuangan mereka sebagai kelanjutan dari KCA dan bahkan menyebut diri mereka KCA.

Setelah Perang Dunia II berakhir, muncul organisasi-organisasi politik Afrika jenis baru yang melampaui batas-batas kesukuan, misalnya Kenya African Union (KAU) yang kemudian menjadi Kenya African National Union (KANU).

KCA menerbitkan Muiguithania ("juru damai"), sebuah surat kabar berbahasa Kikuyu, yang dilarang bersama KCA pada tahun 1940.[1]

Referensi