Katedral San Fernando de La Union yang bernama resmi Katedral Santo William dari Maleval Sang Pertapa (bahasa Spanyol: Catedral de San Guillermo el Ermitaño) adalah sebuah gereja katedral Katolik yang terletak di San Fernando, La Union, Filipina. Keuskupan La Union dibentuk pada 19 Januari 1970, dan didirikan secara kanonik pada 11 April 1970, dengan Santo William sang Pertapa sebagai santo pelindung. Terletak di Keuskupan Agung Lingayen-Dagupan. Keuskupan Agung Nueva Segovia
Katedral ini terletak di kota Poblacion. Pastor parokinya termasuk Pastor Froilan A. Saluta & Fr. Samuel Joseph F. Banayat, Jr., dan Vikaris Paroki, Fr. Liberato A. Apusen dan Pastor Gari Zaldy P. Patiag).[1][2]
Santo pelindung Katedral adalah William dari Maleval (atau William Agung), pendiri kongregasi Katolik Pertapa Santo William, cabang dari Pertapa St. Agustinus. Pesta kota dirayakan setiap tanggal 10 Februari.
Lihat juga
Referensi