Karin Bergöö Larsson

Karin Bergöö Larsson, difoto sekitar tahun 1882

Karin Larsson, née Bergöö, (3 Oktober 1859 – 18 Februari 1928) adalah seorang seniman dan desainer Swedia yang berkolaborasi dengan suaminya, yang juga sering digambarkan dalam lukisannya, Carl Larsson.

Kehidupan awal dan pendidikan

Still Life with Fruit and Tankard, lukisan tahun 1877 karya Karin Bergöö

Karin Bergöö lahir di Örebro dan besar di Hallsberg, tempat ayahnya, Adolf Bergöö, menjadi pengusaha sukses. Adik perempuannya, Stina, menikahi geolog asal Inggris Francis Arthur Bather.[1] Karin mulai menampilkan bakat seni awalnya setelah bersekolah di Franska Skolan Ecole Francaise di Stockholm, di Slöjdskolan (Sekolah Kerajinan Tangan; sekarang Konstfack), dan sejak 1877 di Royal Swedish Academy of Arts. Setelah menyelesaikan studinya pada tahun 1882, dia pergi ke Grez-sur-Loing, tempat koloni seniman Skandinavia, untuk lanjut melukis.[2]

Hidup bersama Carl Larsson

Karin menyalurkan dorongan seninya sendiri ke dalam desain rumahnya

Di Grez-sur-Loing, dia bertemu dengan Carl Larsson. Mereka saling jatuh cinta dan kembali ke Stockholm pada tahun 1883 lalu menikah. Selanjutnya mereka kembali ke Grez-sur-Loing dan melahirkan anak pertama mereka, Suzanne, pada tahun 1884. Tahun berikutnya, mereka kembali ke Swedia.

Pada tahun 1888, keluarga Larsson pergi ke Paris, atas saran Pontus Fürstenberg dari Gothenburg, yang menginginkan lukisan besar karya Carl untuk ditambahkan ke koleksinya. Kedua anaknya dititipkan ke orang tua Karin di Hallsberg, dan sekembalinya mereka tahun depannya, mereka menghiasi rumah baru keluarga Bergöö. Mereka kemudian pindah ke Lilla Hyttnäs, stuga (pondok) di Sundborn, pinggir Falun, tempat ayahnya dilahirkan. Mereka meluaskannya untuk mengakomodasi seluruh keluarga mereka yang bertambah dan selanjutnya dikenal sebagai "Carl Larsson farm".

Kursi goyang yang dirancang Karin Larsson

Karin bertindak sebagai penyuara dan pengkritik karya-karya Carl, selain menjadi model utamanya. Dia menyalurkan dorongan seninya sendiri ke dalam desain dengan anak-anak dan rumah besar yang dikelolanya. Dia merancang dan menenun sejumlah besar tekstil yang digunakan di rumahnya, menyulam dan merancang pakaian yang digunakan dirinya dan anak-anaknya, serta merancang furnitur yang nantinya dibuat tukang kayu setempat.[3] Seragam celemek yang dikenakan para wanita pekerja di Sundborn, dikenal dengan sebutan karinförkläde di Swedia, adalah desain yang diciptakannya. Gayanya dalam cara mendekorasi dan melengkapi rumahnya dengan desain Karin digambarkan dalam lukisan Carl, menciptakan gaya Swedia yang baru dan terkenal.[2][4][5]

Dia dimakamkan di pemakaman Sundborn.[6]

1997, Museum Victoria dan Albert di London menunjukkan desain interiornya di pameran Carl Larsson.[7]

2009 dia disorot dalam sebuah pameran di Sundborn.[8]

2018, pameran Carl Larsson and His Home: Art of the Swedish Lifestyle di Sompo Japan Nipponkoa Museum of Art (SJNK Museum) yang menampilkan tekstil yang dibuat oleh Karin dan lukisan rumah yang dibuat oleh Carl.[9]

Dalam budaya populer

Larsson menjadi inspirasi untuk novel tahun 2018 karya Katherine berjudul Sofie & Cecilia, yang menceritakan kembali kisah hidupnya dengan beberapa perubahan.[10]

Lukisan

Karin Larsson yang dilukiskan oleh suaminya, Carl Larsson
Di dapur bersama anak-anak, 1901
Dengan putrinya, Suzanne, di Grez-sur-Loing, 1885
Saat anak-anak telah pergi ke kamar tidur, 1901

Referensi

  1. ^ Ulrik Jansson, "Tre nyanser av kvinnokamp runt förra sekelskiftet", Kumla blogs, Sydnärkenytt, Kanal Regional, 16 Februari 2015 (Swedia)
  2. ^ a b "Karin Larsson – A Trendsetting Designer Long Before her Time" Diarsipkan 2014-03-19 di Wayback Machine., Carl Larsson Gården, Sundborn.
  3. ^ Paul Greenhalgh, Quotations and Sources on Design and the Decorative Arts, Manchester: Manchester University, 1993,
  4. ^ Marge Thorell, "Karin Bergöö Larsson: Mother, muse and artist", The Local, 9 December 2008.
  5. ^ "Larsson, Carl (1853–1919)", Ian Chilvers and John Glaves-Smith, A Dictionary of Modern and Contemporary Art, 2nd ed. Oxford: Oxford University, 2009, ISBN 9780199239665.
  6. ^ "skbl.se - Karin Larsson". skbl.se. Diakses tanggal 2019-06-11. 
  7. ^ "Karin Larsson". www.carllarsson.se (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-06-11. 
  8. ^ Spektra (2008-12-30). "Karin Larsson hyllas med utställning". Svenska Dagbladet (dalam bahasa Swedia). ISSN 1101-2412. Diakses tanggal 2019-06-11. 
  9. ^ Tanaka, Yukari (2018-09-18). "'Carl Larsson and His Home: Art of the Swedish Lifestyle'". The Japan Times (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-06-11. 
  10. ^ "How a trip to Sweden inspired long-time nonfiction author Katherine Ashenburg to write her first novel (CBC books)". 

Bacaan lebih lanjut

  • Axel Frieberg. Karin. En bok om Carl Larssons hustru . Stockholm: Bonnier, 1967. OCLC 11865494
  • Ingrid Andersson. Karin Larsson: Konstnär och konstnärshustru . Stockholm: Gidlunds, 1986. ISBN 9789178440696
  • Michael Snodin dan Elisabet Stavenow-Hidemark. Carl and Karin Larsson: Creators of the Swedish Style. Katalog pameran. London: V & A, 1997. ISBN 9781851772018

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41