Kannagi adalah seorang perempuan legendarisTamil yang membentuk tokoh sentral dari wiracarita Tamil Silappatikaram (100-300 M). Cerita tersebut mengisahkan bagaimana RajaPandyan dari Madurai, yang telah secara salah membunuh suaminya, dengan mengutuk Madurai (Thoonga Nagaram). Silapathigaaram ditulis oleh Ilango Adigal.
Sejarah
Kovalan adalah putra seorang saudagar kaya komunitas Vaishyawa yang dikenal sebagai komunitas Nagarathar[1][2][3] di Puhar, yang menikahi Kannagi. Kovalan bertemu dengan seorang penari bernama Madhavi dan berselingkuh dengan dia, yang menyebabkan dia menghabiskan seluruh kekayaannya pada penari tersebut. Akhirnya, tanpa uang sepeser pun, Kovalan menyadari kesalahannya dan kembali kepada istrinya, Kannagi. Kovalan berharap bisa memperoleh kembali kekayaannya dengan melakukan perdagangan di Madurai, dengan menjual gelang kaki berharga Kannagi.
Madurai diperintah oleh Raja Pandya, Nedunjeliyan I. Ketika Kovalan mencoba menjual gelang kaki, gelang kaki tersebut secara keliru dianggap sebagai gelang kaki yang dicuri dari ratu. Kovalan dituduh telah mencuri gelang kaki itu dan segera dipenggal oleh sang raja tanpa diadili. Ketika Kannagi diberitahu tentang hal ini, dia menjadi sangat marah, dan berangkat untuk membuktikan kepada raja bahwa suaminya tidak bersalah.
Kannagi mendatangi istana raja, membuka kotak gelang kaki yang disita dari Kovalan dan menunjukkan bahwa gelang kakinya berhiaskan mirah delima, berlawanan dengan gelang kaki ratu yang berhiaskan mutiara. Menyadari kesalahan tersebut, sang raja bunuh diri karena malu, setelah menyampaikan kesalahan hukum yang sangat besar. Kannagi mengucapkan sebuah kutukan bahwa seluruh kota Madurai terbakar. Ibu kota Pandya terbakar sehingga mengakibatkan kerugian besar. Namun, atas permintaan Dewi Meenakshi, dia menjadi tenang dan kemudian mencapai pembebasan. Cerita ini membentuk inti Silappatikaram yang ditulis oleh penyair Ilango Adigal.
Kannagi atau Kannaki Amman dihormati sebagai lambang kesucian dan dipuja sebagai dewi di daerah tertentu. Dia dipuja sebagai Dewi Pattini di Sri Lanka oleh BuddhisSinhala,[4] Kannaki Amman oleh umat HinduTamil Sri Lanka dan sebagai Kodungallur Bhagavathy & Aatukal Devi di negara bagian Kerala di India Selatan.
Orang Kerala meyakini Kannaki sebagai inkarnasi Dewi Bhadrakali dan dia sampai di Kodungalloor dan mencapai pembebasan di Kuil Dewi Maha Kali Kodungalloor.[5][6]