Kanda Matsuri |
---|
Kanda Matsuri, 2009 |
Dirayakan oleh | Tokyo |
---|
Jenis | Keagamaan |
---|
Tanggal | Sabtu atau Minggu terdekat dengan 15 Mei |
---|
Terkait dengan | Fukagawa Matsuri, Sannō Matsuri |
---|
Kanda Matsuri (神田祭), atau Festival Kanda, merupakan salah satu festival tiga Shinto besar Tokyo, dengan Fukagawa Matsuri dan Sannō Matsuri. Festival tersebut mulai dilaksanakan oleh penduduk sejak awal abad ke-17 sebagai sebuah perayaan atas kemenangan Tokugawa Ieyasu dalam pertempuran Sekigahara dan berlanjut sebagai sebuah perayaan untuk kemakmuran keshogunan Tokugawa dalam Periode Edo. Selain itu, bentuk festival saat ini juga dilakukan untuk menghargai kami dari Kanda Myojin.[1]
Festival Kanda dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu[2] pada tanggal-tanggal terdekat dengan 15 Mei. Karena festival ini merupakan alternatif dari Sannō Matsuri, pelaksanaannya dilakukan setiap tahun berbilangan ganjil. Pada tahun tersebut, festival dilaksanakan di Kuil Kanda di Kanda, Tokyo, dan beberapa lokasi di tengah-tengah distrik di Tokyo, seperti Nihombashi, Otemachi, Marunouchi, hingga Akihabara.[3][4] Hal yang menonjol dalam parade festival ini adalah keikutsertaan hingga 200 mikoshi serta sejumlah musisi, penari, dan balon parade.[3][4]
Lihat pula
Referensi
- ^ "Festivals in Japan". japan-zone.com (dalam bahasa bahasa Inggris). Diakses tanggal 25 November 2016.
- ^ "Kanda Matsuri". JapanTravel (dalam bahasa bahasa Inggris). Diakses tanggal 25 November 2016.
- ^ a b "Kanda-matsuri Festival". gotokyo.org (dalam bahasa bahasa Inggris). Diakses tanggal 25 November 2016.
- ^ a b "Kanda Matsuri". jnto.go.jp (dalam bahasa bahasa Inggris). Diakses tanggal 25 November 2016.