Jōkō Obama
Jōkō Obama (小浜 浄鉱 , Obama Jōkō[n 1], Juli 1886 – 24 September 1948) adalah aparatur pemerintah Jepang. Ia diangkat sebagai gubernur Prefektur Fukui dan pernah menjabat sebagai Kepala Urusan Dalam Negeri yang membantu Gubernur Jenderal Taiwan. BiografiObama lahir di Prefektur Tokyo, Jepang, pada Juli 1886 sebagai putra keempat Sanjirō Obama (小濱三次郎 , Obama Sanjirō).[1] Ia lulus dari SMA #2 di Sendai-ku (kini bagian dari Sendai) di Prefektur Miyagi.[1] Tahun 1912, ia lulus dari jurusan hukum dan ekonomi Universitas Kekaisaran Tokyo,[1] lalu bekerja di Kementerian Dalam Negeri di Prefektur Toyama.[1] Pada November 1913, ia lulus tes CPNS administrasi departemen dengan nilai cemerlang.[1][2] Ia diangkat sebagai kepala daerah Himi-gun di Prefektur Toyama pada tahun 1914.[1] Setelah itu, ia berpindah-pindah jabatan: Direktur Prefektur Hiroshima, Direktur Prefektur Hyougo, Kepala Seksi Dewan Kesehatan dan Asuransi di Kementerian Dalam Negeri, kepala dinas kesejahteraan kota, dan berbagai jabatan serupa.[1] Obama menjabat sebagai Gubernur Prefektur Fukui pada 25 Mei 1928 sampai 26 Agustus 1930.[1][3] Pendahulunya adalah Keizō Ichimura, sedangkan penggantinya adalah Naokitsu Tachibana.[1][3] Ia tidak menduduki jabatan pemerintahan sejak Agustus 1930 hingga Maret 1932.[1] Ia menjadi Kepala Urusan Dalam Negeri di bawah Gubernur Jenderal Taiwan pada Maret 1932 sampai Oktober 1936.[2] Ia pensiun pada tahun itu juga.[2] Obama meninggal dunia pada tanggal 24 September 1948.[1][4] CatatanReferensi
|