Hajriyanto Y. Thohari

Hajriyanto Y. Thohari

Hajriyanto Y. Thohari
Duta Besar Indonesia untuk Lebanon ke-7
Mulai menjabat
13 Februari 2019
PresidenJoko Widodo
Sebelum
Pengganti
Petahana
Sebelum
Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia
Masa jabatan
4 Oktober 2009 – 30 September 2014
Menjabat bersama Lukman Hakim Saifuddin, Melani Leimena Suharli, dan Ahmad Farhan Hamid
PresidenSusilo Bambang Yudhoyono
KetuaTaufiq Kiemas (2009–2013), Sidarto Danusubroto (2013–2014)
Daerah pemilihanJawa Tengah VI
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia
Masa jabatan
1 Oktober 1997 – 30 September 2014
Grup parlemenFraksi Partai Golongan Karya
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Dr. H. Hajriyanto Y. Thohari, M.A. (lahir 26 Juni 1960) adalah Wakil Ketua MPR RI periode 2009-2014 dari Partai Golkar yang kini menjabat Duta Besar LBBP RI untuk Lebanon di Beirut (sejak 2019).

Riwayat Hidup

Ia pernah menjadi Dosen pada Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Diponegoro, Semarang, selama empat belas tahun (1985-1998), dan kemudian mengundurkan diri dari status Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada tahun 1999. Hajriyanto adalah anggota DPR RI selama 4 (Empat) periode. Ia terpilih sebagai anggota DPR RI pertama pada Pemilu 1997, dan selanjutnya terpilih lagi dalam Pemilu 1999, Pemilu 2004, dan Pemilu 2009. Sebelum masuk Partai Golkar, Hajriyanto Y. Thohari adalah Wakil Ketua Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IOM) Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah (1980), Ketua Umum Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Tengah (1989-1993), Ketua Umum PP. Pemuda Muhammadiyah (1993-1998), Wakil Sekretaris PP Muhammadiyah (Periode 2000-2005, yakni Periode Ketua PP Muhammadiyah Buya Prof. Ahmad Syafi'i Maarif). Pada periode yang bersamaan ia mulai meniti karier di Deppartemen Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar (Periode 1999-2004 dan Periode 2004-2009)), dan Ketua DPP Partai Golkar (Periode 2009-2004). Dalam kepengurusan Partai Golkar Periode 2014-2019, di bawah Ketua Umum Airlangga Hartarto, Hajriyanto kembali menjabat sebagai Ketua Koordinator Penggalangan Khusus selama satu tahun (2019).

Sebagai kader Muhammadiyah bersama-sama Buya Prof. Ahmad Syafi'i Maarif dan Prof. Din Syamsuddin mendirikan lembaga filantropi LAZISMU (Lembaga Amil Zakat, Infak dan Shodaqah) di Jakarta di bawah PP Muhammadiyah (2006), dan berturut-turut menjadi Ketuanya sejak Periode 2005-2010 dan Periode 2010-2015). Pada Muktamar Ke-47 Muhammadiyah di Makassar (2015), Hajriyanto Y. Thohari terpilih sebagai Ketua PP Muhammadiyah (Periode 2015-2020) yang membidangi Kebencanaan, Pemberdayaan Masyarakat, Lingkungan Hidup, dan Lazismu. Pernah menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina Humanitarian Forum Indonesia (HFI, Periode 2016-2019), sebuah Forum yang mewadahi 15 (empatbelas) organisasi-organisasi kemanusiaan lintas agama yang berbasiskan organisasi-organisasi keagamaan di Indonesia yaitu Muhammadiyah Disaster Management Centre atau MDMC (Muhammadiyah), Yakkum Emergency Unit (YEU), KARINA (Cantas Indonesia), LPBI NU, PKPU, Wahana Visi Indonesia (WVI), Church World Services (CWS), Perkumpulan Peningkatan Keberdayaan Masyarakat (PPKM), Dompet Dhu'afa, Rumah Zakat (RZ), Habitat for Humanity Indonesia (HIHI), Unit Pengurangan Resiko Bencana PGI (PRB-PGI), ACT, Baznas tanggap Darurat (BTB), dan Rebana Indonesia.

Hajriyanto Y. Thohari sejak lama dikenal sebagai nara sumber berbagai forum diskusi dan seminar, dan juga penulis kolom (kolumnis) di berbagai media masa cetak (surat kabar dan majalah) dan online.

Riwayat Pendidikan

Riwayat Karier

  • Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa penuh RI untuk Lebanon di Beirut (2019-Sekarang).
  • Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) (2009-2014).
  • Anggota DPR RI - Komisi 1 Bidang politik luar negeri, pertahanan dan informasi/komunikasi (Periode 1997-1999, 1999-2004, 2004-2009, dan 2009-2014)
  • Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah (2015-2020).
  • Ketua Korbid Penggalangan Khusus DPP Partai Golkar (2018-2019).
  • Sekretaris Pimpinan Pusat Muhammadiyah (2000-2005)
  • Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah (1993-1998).
  • Ketua Dewan Pembina Humanitarian Forum Indonesia (HFI, Periode 2016-2019
  • Wakil Sekretaris PP Muhammadiyah (2000-2005)
  • Ketua Depinas SOKSI (2005-2010)
  • Ketua Departemen Litbang DPP Partai Golkar (1998-2004)
  • Departemen Pemenang Pemilu DPP Partai Golkar (2004-2009)
  • Ketua DPP Partai Golkar (2009-2015)
  • Ketua Dewan Penasihat Lembaga Karate-Do Indonesia, LEMKARI (2010-2015)
  • Ketua Badan Pengurus LAZISMU PP Muhammadiyah (2010-2015)
  • Ketua Badan Pengurus GOZIS DPP Partai Golkar (2010-2015).

Karya tulis

Hajriyanto Y. Thohari banyak menulis artikel, essai dan kolom di berbagai media, di samping juga kontributor dalam beberapa buku kumpulan karangan (antologi). Beberapa buku yang telah ditulisnya adalah:

  1. Pasca Konversi Konvensi: Essai-Essai Politik Tentang Golkar (Penerbit The Hajriyanto Centre, Karanganyar, 2004).
  2. Muhammadiyah dan Politik Kaum Modernis (Pusat studi Agama dan Peradaban, Jakarta, 2004).
  3. Menunggu Roja Menunggu Bersih ( Indostrategi, Jakarta, 2014).
  4. Beringin Membangun: Sejarah Politik Partai Golkar (ditulis bersama Bahtiar Effendy, Alfan Alfian, dan Kholid Novianto), Penerbit Grafindo, Jakarta, 2012.
  5. Anthropology of the Arab: Coretan-Coretan Etnografis dari Beirut (Suara Muhammadiyah, Yogyakarta, 2020).
  6. Muhammadiyah dan Orang-Orang yang Bersahaja: Sketsa Etnografis dari Beirut (Suara Muhammadiyah, Yogyakarta, 2020).

Catatan kaki


Referensi

Jabatan diplomatik
Didahului oleh:
Ahmad Chozin Chumaidy
Duta Besar Indonesia untuk Lebanon
2019–sekarang
Petahana

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41