Galeri Seni Nasional Malaysia (bahasa Melayu: Balai Seni Lukis Negara) didirikan pada tanggal 28 Agustus 1958, oleh Tunku Abdul Rahman, Perdana Menteri Malaysia pertama.[1] Galeri ini juga menjadi badan hukum dan badan di bawah Kementerian Kebudayaan, Kesenian, dan Pariwisata Malaysia.[2]
Galeri ini terletak di sepanjang Jalan Tun Razak, di tepi utara pusat Kuala Lumpur. Galeri ini terletak di sebelah Istana Budaya, yang merupakan tempat utama di Malaysia untuk semua jenis teater, termasuk teater musikal, operet, konser klasik dan opera dari pertunjukan lokal dan internasional.[3]