Halaman artikel ini diterjemahkan, sebagian atau seluruhnya, dari halaman di (Tolong cantumkan kode bahasa Wiki sumber terjemahan) yang berjudul (Tolong cantumkan nama artikel sumber terjemahan). Lihat pula [{{localurle:{{{1}}}:|oldid=&action=history}} sejarah suntingan halaman aslinya] untuk melihat daftar penulisnya.
Felix Andries Vening Mienesz (30 Juli 1887 – 10 Agustus 1966) adalah seorang geofisikawan dan pakar geodesi berkebangsaan Belanda.[2]
Dia dikenal dengan penemuannya tentang metode untuk mengukur gaya gravitasi.[2] Karena penemuannya ini, pengukuran gravitasi dapat dilakukan di laut, dan hal ini menuntun dia untuk menemukan anomali gravitasi di atas samudra.[2] Selanjutnya dia menamakan anomali ini dengan sebutan continental drift.[3]
Beberapa benda yang dinamakan dengan namanya adalah:
gravimeter, sebuah aparatus untuk mengukur gaya gravitasi
fungsi matematika yang digunakan dalam ilmu geodesi
sebuah medali dari European Geophysical Society / European Geosciences Union
Ayah Vening, Sjoerd Anne Vening Meinesz, adalah seorang mayor di Rotterdam, lalu kedua kalinya di Amsterdam, dia tumbuh di lingkungan terlindung.[2] Pada tahun 1910 dia lulus dari jurusan teknik sipil di Delft.[3] Di tahu yang sama dia mulai bekerja di lembaga survey gravitasi Belanda.[3] Pada tahun 1915 dia menulis disertasi tentang kerusakan gravimeter yang digunakan pada saat itu.[3]