Deddy Dores
Dedy Suriadi (28 November 1950 – 17 Mei 2016), yang lebih dikenal dengan nama Deddy Dores adalah penyanyi dan pencipta lagu Indonesia.[1] KarierDores membangun sebuah grup band yang diberi nama Rhapsodia, yang sempat berganti nama menjadi Freedom of Rhapsodia pada tahun 1969 hingga tahun 1972. Dores juga pernah tergabung dalam sebuah band rock bernama Super Kid bersama Deddy Stanzah dan Jelly Tobing yang didirikan pada tahun 1975.[2] Selain itu, Dores pernah tampil dan bergabung bersama God Bless.[3] Deddy Dores semakin dikenal luas, sejak menjadi produser dan pencipta lagu untuk penyanyi, Nike Ardilla pada tahun 1989,[4] dan kemudian juga melambungkan karier penyanyi Nafa Urbach.[5] KematianDores meninggal dunia pada tanggal 17 Mei 2016 pukul 23:45 WIB disebabkan oleh penyakit jantung. Dores meninggal di Rumah Sakit Premier, Bintaro, Tangerang Selatan.[6][7] Dalam budaya populerPada tahun 2023 serial web Nike Ardilla the Series, berdasarkan kehidupan Nike Ardilla, peran Deddy Dores diperankan oleh aktor Ariyo Wahab. Referensi
|