Bresse Bleu |
---|
|
Nama lain | Bleu de Bresse |
---|
Negara asal | Prancis |
---|
Wilayah | Bresse |
---|
Sumber susu | Sapi |
---|
Dipasteurisasi | Ya |
---|
Waktu pematangan | 2-4 minggu |
---|
Sertifikasi | Tidak ada AOC[1] |
---|
Bresse Bleu atau Bleu de Bresse adalah keju biru dari daerah Rhone-Alpes di Prancis yang dibuat dengan menggunakan susu sapi yang dipasteurisasi.[1] Keju ini dikembangkan selama Perang dunia II dan menjadi sangat populer pada tahun 1950an karena rasanya yang lebih tajam dibandingkan dengan keju biru lainnya.[1][2] Keju Bresse Bleu memiliki kulit yang berwarna putih dan aroma yang seperti jamur kancing.[1] Keju ini merupakan perpaduan antara keju biru dan keju lembut berkulit putih.[2] Karena teksturnya yang padat maka jamur biru pada keju ini haruslah disuntikkan dan bukannya dicampur pada susu sebelum proses koagulasi.[1] Jamur tersebut tidaklah membentuk goresan halus seperti pada keju biru lainnya melainkan membentuk rongga-rongga berwarna abu-abu kebiru-biruan.[1]
Lihat pula
Rujukan
- ^ a b c d e f (Inggris) Harbutt, Juliet (2006). The World Encyclopedia of Cheese. Anness Publishing Ltd. ISBN 978-1-84309-960-4. Page 21.
- ^ a b (Inggris) Iburg, Anne (2004). Dumont's Lexicon of Cheese. Rebo International b.v., Lisse, The Netherlands. ISBN 978-90-366-1689-8. Page 64.
Pranala luar