Biandra Nurully Minang (lahir 15 Januari 2004) adalah seorang atlet balap gokart muda Indonesia.[1] Ia tergabung dalam kelas kadet pada tim Red White Racing (RWR), sebuah tim balap progresif yang didirikan oleh Stanley Iriawan dan Bonny Z. Minang.[2]
Biandra adalah putri dari Bonny Z. Minang (ayah) dan Wiwik B. Minang (ibu), dan juga adik dari Perdana Putra Minang yang juga seorang pembalap gokart.[1][3]
Prestasi
Dalam kiprahnya sebagai pegokart kelas kadet, Biandra telah berhasil meraih berbagai prestasi, di antaranya:
- Juara III kelas kadet pada Humpuss Kart Series (HKS) (2011).
- Juara I Rising Star kadet pada Humpuss Kart Series (2011)
- Juara IV Rising Star kadet pada Rotax Max Challenge (RMC) ronde I (2012)
- Juara II Rising Star kadet pada RMC ronde II (di Subang) (2012)[3]
- Juara III pada ronde 4 kelas kadet di Asian Gokart Open Championship (2012).
- Juara I Rising Star kelas kadet 60cc di RMC ronde 4 di Surabaya (2012).
- Juara IV Overall kelas kadet 60cc pada RMC di Surabaya (2012).[4][5]
Referensi
Pranala luar