Banu Dhuhl (bahasa Arab: بنو ذهل) juga dikenal sebagai Dhuhal, adalah suku Arab Adnan keturunan Dhuhal ibn Tha'laba.
Suku Dhuhl merupakan cabang dari suku Banu Bakr bin Wa'il, mereka kurang menonjol dibandingkan dengan suku Bakr lainnya seperti Banu 'Ij ataupun Banu Shayban. Meskipun Banu Dhuhl ada sebelum Islam, terdapat sedikit penyebutan dalam catatan pra-Islam Ayyam al-Arab. Terdapat tokoh Banu Dhuhl yang terkenal tercatat dalam sejarah masa awal Islam. Wilayah kendali mereka tidak diketahui secara pasti, namun diperkirakan bahwa mereka diketahui telah menetap di Yamamah.[1]
Garis keturunan Banu Dhuhl adalah Dhuhl ibn Tha'laba ibn Ukaba ibn Sa'b ibn Ali ibn Bakr ibn Wa'il ibn Qasit ibn Hanab ibn Afsa ibn Da'mi ibn Jadila ibn Asad ibn Rabi'a ibn Nizar ibn Ma'ad ibn Adnan.[2] Oleh karena itu, mereka termasuk dalam keturunan suku Arab Adnan.
Lihat pula
Referensi