Arsy Hermansyah

Arsy Hermansyah
LahirArsy Addara Musicia Nurhermansyah
14 Desember 2014 (umur 9)
Jakarta, Indonesia
Nama lainQueen Arsy
Pekerjaan
Tahun aktif2018 – sekarang
Dikenal atasKeluarga A6
Orang tuaAnang Hermansyah
Ashanty
KerabatAtta Halilintar (ipar)
Keluarga3, termasuk Aurel Hermansyah dan Arsya Hermansyah
Instagram: queenarsy Modifica els identificadors a Wikidata

Arsy Hermansyah (lahir 14 Desember 2014) adalah seorang artis dan penyanyi cilik berkebangsaan Indonesia merupakan putri sulung dari pasangan penyanyi Anang Hermansyah dan Ashanty.[1][2]

Kehidupan pribadi

Arsy adalah putri pertama dari pasangan Anang Hermansyah dan Ashanty. Tepat di tanggal 14 Desember 2014 pukul 14.12 WIB di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Arsy Addara Musicia Nurhermansyah lahir dengan bantuan operasi caesar karena Ashanty mengalami pengentalan darah.[3]

Arti nama Arsy Addara Musicia Nurhermasnyah yaitu Arsy itu artinya singgasana, Addara artinya kecantikan yang abadi. Lalu, Musicia itu musisi. Sedangkan Nurhermansyah, itu cahayanya Anang Hermansyah.[4]

Karier

Sejak kecil Arsy sering diliput oleh media dan menjadi bintang tamu di program TV. Ia suka menyanyi sejak kecil yabg merupakan bakat turunan orangtuanya. Ia sering mencover lagu seperti Aisyah Istri Rasulullah yang sempat trending di YouTube. Tahun 2019 ia mengeluarkan single perdananya berjudul Ayah Bundaku yang didedikasikan pada kedua orangtuanya.

Pada tahun 2020 Arsy menjadi pengisi suara dalam film Riki Rhino yang merupakan debut filmnya. Pada tahun 2021 Arsy mendapat kesempatan berperan dalam film Ashiap Man yang disutradarai oleh Atta Halilintar.

Arsy pertama kali menyanyi secara live di TV pada tahun 2021 dalam acara The Voice Kids Indonesia 4 dimana saat itu ia diundang sebagai bintang tamu. Ia membawakan 2 lagu yaitu lagu Snowman oleh Sia yang mana sebelumnya lagu ini ia nyanyikan dalam acara pernikahan kakaknya, Aurel Hermansyah dan membawakan lagu Pelangiku milik Sherina Munaf.

Di tahun 2022, Arsy berhasil mengharumkan nama Indonesia dan keluarganya di kancah internasional. Arsy meraih 14 penghargaan dalam ajang World Championship of Performing Arts (WCOPA) 2022.

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Catatan Ref.
2020 Riki Rhino Tukik Pengisi suara [5]
2022 Ashiap Man Anak kecil main telepon genggam [6]

Acara televisi

Tahun Judul Peran Catatan
2019 Diary Asix Pengisi acara
2022 Si Doel the Series Khanza Anak Zaenab

Video musik

Diskografi

Album kompilasi

Daftar album kompilasi dengan detail terpilih
Judul Detail album Ref.
Melly Goeslaw Masterpieces [7]

Singel

Sebagai penyanyi utama
Judul Tahun Album
"Ayah Bundaku" 2019 Singel non-album
"Mama I Love You" 2022
"Friendship is Roller Coaster" 2023

Nominasi & penghargaan

Penghargaan Tahun Kategori Hasil Ref.
Mom & Kids Award 2015 Baby Sosmed Kesayangan Nominasi
2016 Kids Seleb Kesayangan
Mom & Kids Kesayangan
2017 Kids Selegram Kesayangan
Kids Seleb Kesayangan
Mom & Kids Kesayangan
2018 Kids Selegram Kesayangan
Kids Seleb Kesayangan
Mom & Kids Kesayangan
Obsesi Awards 2021 Anak Seleb Ter-Gumushhh
Anugerah Musik Indonesia 2023 Artis Solo Lelaki/Perempuan Anak-Anak Terbaik Nominasi [8]

Referensi

  1. ^ "Arsy Addara Musicia Nurhermansyah: Profil". KapanLagi.com. Diakses tanggal 2021-04-09. 
  2. ^ https://m.detik.com/hot/celeb/d-2776839/putri-ashanty-diberi-nama-arsy-addara-musicia-nurhermansyah[pranala nonaktif permanen]
  3. ^ Prasetyo, Dimas (2018-12-19). "Arsy Hermansyah Ulang Tahun ke-4, Ashanty Bangga Terhadap Anaknya". POPMAMA.com. Diakses tanggal 2021-04-09. 
  4. ^ Liputan6.com (2014-12-15). "Ini Arti Nama Putri Kecil Anang-Ashanty". liputan6.com. Diakses tanggal 2021-04-09. 
  5. ^ "10 Seleb Ini Bakal Mengisi Suara di 'Riki Rhino,' Film Animasi Terbaru Indonesia. Udah Tahu? - Semua Halaman - CewekBanget". cewekbanget.grid.id. Diakses tanggal 2022-07-25. 
  6. ^ JawaPos.com (2022-02-04). "Ashanty Sampai Raffi Ahmad Jadi Cameo di Film Ashiap Man". JawaPos.com. Diakses tanggal 2022-07-25. 
  7. ^ "Melly Goeslaw Masterpiece, Projek Legenda Melibatkan Rafathar dan Arsy | Popmama". www.popmama.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-02-08. 
  8. ^ Choirul Anwar, Ilham (27 September 2023). "Daftar Nominasi AMI Awards 2023 dan Jadwal Pengumuman Pemenang". Tirto.id. Diakses tanggal 9 November 2023. 

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41