Alexander Nix
Alexander James Ashburner Nix (lahir 1 Mei 1975) adalah seorang pengusaha asal Inggris yang terkenal sebagai mantan CEO Cambridge Analytica,[1] perusahaan konsultan politik yang pernah menjadi pembicaraan karena keterlibatannya dalam skandal pencurian data pengguna Facebook. Ia juga mantan direktur Grup Strategic Communication Laboratories (SCL) yang merupakan induk perusahaan Cambridge Analytica.[2] Cambridge Analytica membantu kampanye Leave.EU yang mengkampanyekan agar Inggris keluar dari Uni Eropa. Perusahaan ini juga terlibat dalam kampanye Ted Cruz dan Donald Trump selama masa kampanye Pemilihan Presiden Amerika 2016.[3] Referensi
|