Aleksi Nikolayevich Tolstoy

Aleksey Nikolayevich Tolstoy
Aleksey Nikolayevich Tolstoy.
Aleksey Nikolayevich Tolstoy.
LahirAleksey Nikolayevich Tolstoy
(1883-01-10)10 Januari 1883
Pugachyov, Samara Governorate (kemudian Nikolaevsk), Kekaisaran Rusia
Meninggal23 Februari 1945(1945-02-23) (umur 62)
Moscow, Uni Soviet
PekerjaanPenulis novel, penyair, jurnalist,
KebangsaanRusia
Periode1907–1945
GenreFiksi ilmiah, fiksi sejarah
Tanda tangan

Aleksi Nikolayevich Tolstoy atau "Aleksey Nikolayevich Tolstoy" (lahir di Nikolayesvsk, Samara pada tahun 1882; meninggal di Moskow 23 Februari 1945) adalah seorang penulis novel dan penyair bangsa Rusia.[1] Ibunya bernama Alexandra Leont'eva Turganeva. Aleksi Tolstoy tumbuh besar tanpa mengenal sosok ayahnya, yaitu Count Nikolai Aleksandrovich Tolstoy.[2] Selain sebagai penulis, ia dikenal sebagai publik figur di Rusia.[3] Ia mengawali karyanya sebagai penyair.[1] Pada tahun 1907, ia menerbitkan sebuah kumpulan puisi yang berjudul Lirika.[2]

Antara tahun 1914 dan 1916 Tolstoy menjabat sebagai koresponden perang untuk koran liberal Russkie Vedomosti yang berpihak pada golongan kulit putih.[2] Dia membuat beberapa kunjungan ke garis depan, dan melakukan perjalanan ke Prancis dan Inggris.[2] Pengalaman perang Tolstoy menjadi inspirasi tulisannya (kumpulan cerita) Na voyne (1914-1916).[2] Pada tahun 1917 Tolstoi bekerja untuk bagian propaganda Jenderal Anton Denikin.[2] Meskipun ia menyambut revolusi bulan Februari, ia tidak dapat menerima Revolusi Bolshevist bulan Oktober, oleh karena itu dia beremigrasi pada tahun 1918 dengan keluarganya ke Paris.[2] Beberapa tahun kemudian ia pergi ke Berlin di mana ia bergabung dengan kelompok imigran pro-komunis dan menjadi editor surat kabar Bolshevik Nakanune.[2] Dengan diperkenalkannya Kebijakan Ekonomi Baru di Rusia dan perubahan dalam keyakinan politiknya, Tolstoi memisahkan diri dari para imigran dan kembali dengan keluarganya ke tanah airnya (1923).[2]

Berbagai karyanya adalah roman pendek autobiografi yang terkenal di mancanegara di antaranya Masa Kanak-kanak Nikita (yang ditulis tahun 1919-1920), Scientific Aelita (ditulis pada tahun 1922-1923).[1] Karya terbesarnya adalah Peter Agung, terdiri dari 3 jilid dan ditulis pada tahun 1929-1945.[1] Aleksi menciptakan trilogi yang berjudul Jalan ke Calvary (1941) yang menceritakan tentang kehidupan di Rusia menjelang Perang Dunia I.[1] Melalui triloginya itu, terbukti bahwa dialah penulis brilian yang memiliki realisme sejarah dan mampu membuat tokoh dalam ceritanya hidup.[1]

Rujukan

  1. ^ a b c d e f (Indonesia)Hassan Shadily & Redaksi Ensiklopedi Indonesia (Red & Peny)., Ensiklopedi Indonesia Jilid 6 (SHI-VAJ). Jakarta: Ichtiar Baru-van Hoeve, hal. 3589
  2. ^ a b c d e f g h i (Inggris) Aleksei Nikolaevich Tolstoi (1883-1945) - pseudonym Acton Bell Diarsipkan 2005-11-24 di Wayback Machine.
  3. ^ (Inggris) Lutz Schmadel ., Dictionary of Minor Planet Names. New York: Springer. 2003. Hal. 319