Alamannia

Alamannia
Abad ke-3–911
Alemannia (jingga) dan Burgund Hulu (hijau) pada abad ke-10
Alemannia (jingga) dan Burgund Hulu (hijau) pada abad ke-10
StatusBagian dari Kerajaan Franka (496, 539–843), Kerajaan Ostrogoth (496–539) dan Francia Timur (843–911)
PemerintahanMonarki
Era SejarahPeriode migrasi, abad pertengahan awal
• Suku Alemanni menyerang Germania superior
Abad ke-3
• Tunduk kepada Kerajaan Franka
496
• Di bawah kendali langsung Karoling
746
843
• Pembentukan Kekaisaran Romawi Suci
911
Didahului oleh
Digantikan oleh
Germania superior
Kadipaten Schwaben
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Alamannia atau Alemannia adalah wilayah yang dihuni oleh suku Jermanik Alemanni setelah mereka berhasil menembus limes (garis perbatasan) Romawi pada tahun 213.

Wilayah ini dipimpin oleh raja-raja kesukuan pada abad ke-4 hingga ke-5. Alamannia kemudian tunduk dan menjadi salah satu kadipaten Kerajaan Franka pada abad ke-6. Wilayah ini kemudian berubah menjadi Kadipaten Schwaben setelah pembentukan Kekaisaran Romawi Suci pada tahun 911.

Wilayah Alamannia dari abad ke-7 hingga ke-9 berpusat di Danau Konstanz dan mencakup wilayah Rhein Hulu, Hutan Hitam, Alsace, dan cekungan Donau hulu (hingga mencapai pertemuan dengan Sungai Lech). Alamannia berbatasan dengan Burgund di cekungan Aare (Aargau) di barat daya. Wilayah Raetia Curiensis bukan merupakan bagian dari Alemannia, tetapi diperintah oleh penguasa-penguasa Alemanni. Wilayah Raetia Curiensis pada akhirnya juga menjadi bagian dari Kadipaten Schwaben.

Referensi

  • Reuter, Timothy. Germany in the Early Middle Ages 800–1056. New York: Longman, 1991.