Ada sepotong pertanyaan "urgent" yang akhir-akhir ini berkembang secara meluas di kalangan kaum akademisi pada khususnya dan di kalangan masyarakat ilmiah pada umumnya; yaitu universitas atau perguruan tinggi yang bagaimanakah yang sanggup mengantisipasi perkembangan ilmu dan teknologi yang teramat dahsyat dalam dua atau tiga dasa warsa terakhir ini? Pertanyaan tersebut muncul karena akhir-akhir ini terdapat fenomena akademis yang sangat gampang dicermati tentang betapa tertinggalnya ilmu dan teknologi perguruan tinggi dibandingkan dengan ilmu dan teknologi yang berkembang di lapangan. Ilmu dan teknologi komputer kiranya sangat tepat untuk diangkat sebagai ilustrasi. Kalau pengajaran ilmu dan teknologi komputer di perguruan tinggi pada umumnya masih dilaksanakan secara "amatiran", bahkan di berbagai perguruan tinggi tertentu sama sekali tidak dilaksanakan pengajaran ilmu dan teknologi komputer, maka perkembangan ilmu dan teknologi komputer di lapangan sudah begitu dahsyatnya.