Peran bahasa begitu berpengaruh di dalam menggerakkan masa dan membentuk perilaku rakyat dengan ideologi penguasa sehingga rakyat merasa takjub dan terlena dengan penderitaan yang tengah di alami.Pada masa Orde Lama indoktrinasi politik dilakukan dengan menggunakan ragam bahasa yang keras dan bombastis yang terpusat pada kosa kata ?revolusi?. Sedang masa Orde Baru menggunakan kata kunci ?pembangunan?. Untuk kesinambungan pembangunan diperlukan kesinambungan pempinan nasional dan mendahulukan stabilitas nasional.