Pendidikan pada hakekatnya merupakan usaha sadar untuk mengembangkan kepribadian yang ada di dalam diri seseorang untuk menjadi lebih baik, cerdas, kreatif dan inovatif. Kompetensi spiritual adalah karakter dan sikap yang merupakan bagian kesadaran yang paling dalam pada seseorang yang berhubungan dengan yang tidak hanya mengakui kesadaran nilai tetap juga kreatif untuk menemukan nilai-nilai baru. Disiplin merupakan proses melatih pikiran dan karakter anak secara bertahap sehingga menjadi seseorang yang memiliki kontrol diri dan berguna bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Adakah Pengaruh Kompetensi Spiritual dengan Disiplin Siswa di Lingkungan Sekolah MTs Darul Qudwah Tegal. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasi, yang menjelaskan tentang ada tidaknya pengaruh antara variabel X sebagai variabel independent atau bebas (Kompetensi Spiritual) dengan Variabel Y sebagai variabel dependent atau terikat (Kedisiplinan). Populasi dalam penelitian ini adalah sebagian siswa MTs Darul Qudwah Tegal, yang berjumlah 63 siswa. Dalam penelitian ini teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah dengan teknik purposive sampling, yaitu pengambilan data sampel. Berdasarkan penelitian ini diperoleh variabel kompetensi spiritual (X) yang mempengaruhi variabel kedisiplinan (Y) dimana terdapat pengaruh yang positif artinya semakin tinggi variabel X dan semakin tinggi juga variabel Y nya.