Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh kepemimpinan dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Rajawali Nusindo Cabang Medan. Penelitian ini menggunakan 2 variabel independen yaitu kepemimpinan dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan.Berdasarkan hasil uji regresi linier berganda maka dapat disimpulkan bahwa variabel lingkungan kerja adalah variabel yang paling berpengaruh terhadap kinerja karyawan, dimana nilai koefisiennya sebesar 0,798. Berdasarkan hasil uji t yang telah dilaksanakan diperoleh hasil bahwa variabel kepemimpinan dan lingkungan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kinerja karyawan dari hasil tersebut maka diperoleh kesimpulan bahwa seluruh hipotesis alternatif diterima. berdasarkan hasil uji F diperoleh nilai F hitung 66,054 dengan tingkat signifikansi 0,000. Sedangkan nilai F tabel pada alpha 5% adalah 2,50. Oleh karena itu F hitung > F tabel dan tingkat signifikansinya 0,000 < 0,05 menunjukan bahwa komitmen organisasi dan kompetensi karyawan secara bersama-sama adalah positif dan signifikan berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan hasil uji koefisien determinasi diperoleh hasil bahwa kontribusi nilai kepemimpinan dan lingkungan kerja adalah 68% sementara 32% adalah kontribusi variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.