Perkembangan teknologi pada era globalisasi ini memberikan dampak yang sangat besar pada berbagai aspek, salah satunya adalah berkembangnya perusahaan rintisan (start-up) di Indonesia. Salah satu perusahaan perintis yang sedang berkembang di Indonesia adalah Jendela360, yang bergerak di bidang penyewaan apartemen yang berlokasi di Jakarta. Meskipun telah hadir selama hampir 2 tahun, Jendela360 masih belum banyak diketahui oleh masyarakat Indonesia. Hasil dari pra penelitian membuktikan bahwa brand awareness masyarakat terhadap Jendela360 masih sangat rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi cyber PR yang digunakan oleh Jendela360 untuk membangun Brand Awareness karena aktivitas dari perusahaan start up banyak dilakukan di dunia maya.  Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan metode pengumpulan data berupa wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa strategi cyber PR yang dilakukan oleh Jendela360 sebagai perusahaan start up dalam membangun brand awarenessnya adalah dengan meningkatkan SEO melalui tulisan, release dan postingan di media sosial. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Jendela360 telah melakukan strategi humas untuk meningkatkan brand awarenessnya secara baik, mulai dari definisi masalah, perencanaan program, aksi dan komunikasi, serta melakukan evaluasi yang sesuai dengan strategi humas. lebih meningkatkan lagi program atau kegiatan yang memang bertujuan untuk meningkatkan brand awareness dari Jendela360.