Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis budaya organisasi dan perilaku kerja pegawai pada Sekretariat Daerah Kota Kendari dan menganalisis pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah Kota Kendari. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Sekretariat Daerah Kota Kendari yang berjumlah 249 orang. Sampel dilakukan dengan teknik random samling, yaitu ditetapkan 33% atau 88 orang, sedangkan Informan penelitian adalah Sekretaris Daerah dan Kepala-Kepala Bagian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya organisasi pada Sekretariat Kota Kendari yang diukur melalui indikator arah organisasi, integrasi, dukungan pimpinan, toleransi terhadap kritik/saran, dan kontrol telah berada pada kategori budaya yang baik/tinggi. Demikian juga halnya dengan perilaku kerja pegawai yang diukur melalui indikator: semangat dan kegairahan kerja, daya inisiatif kerja, keterlibatan kerja, dan komitmen terhadap organisasi sudah menunjukkan perilaku kerja yang baik/tinggi. Budaya organisasi pada Sekretariat Kota Kendari mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap perilaku kerja pegawai, hal ini berarti bilamana Sekretariat Kota Kendari ingin meningkatkan perilaku kerja pegawai, maka salah satu faktor yang harus mendapat perhatian adalah meningkatkan budaya organisasi. Untuk meningkatkan budaya organisasi dan perilaku kerja menjadi lebih baik maka Sekretariat Daerah Kota Kendari perlu melakukan sosialisasi tentang visimisi organisasi dan memberikan penjelasan mengenai tujuan organisasi, menciptakan sistem kerja yang dapat memperlancar pelaksanaan pekerjaan, disamping itu perlu membuka diri dalam hal menerima saran dan kritik yang disampaikan oleh pegawai. Kata kunci: budaya organisasi, perilaku kerja