Ada tiga komponen penting dalam konsep amânah, yaitu amânah, pemberi dan penerima atau pemegang. Manusia adalah penerima amânah yang hakiki. Namun tidak semuanya mampu menjaga dan menunaikannya secara baik, melainkan pemegang amânah yang kompeten yang mamapu melakukannya. Berdasar pada kisah Nabi Yusuf, Musa dan Thalut. Terdapat tiga klasifikasi karakteristik yang harus dimiliki oleh pemegang amânah: karakteristik spiritual, karakteristik operasional dan karakteristik emosional.Kata kunci: amanah, pemegang, al-Qur?an karakteristik