Kualitas pelayanan di rumah sakit sangat dipengaruhi oleh sumber daya manusia yang ada di dalamnya, salah satunya adalah tenaga keperawatan. Kepuasan kerja perawat merupakan sasaran penting dalam manajemen sumber daya manusia. Faktor yang mempengaruhi kepuasaan kerja adalah kepemimpinan, lingkungan kerja, dan motivasi kerja. Motivasi penting karena diharapkan dengan motivasi setiap tenaga kerja mau bekerja keras dan antusias untuk mencapai produktivitas kerja tinggi. Desain penelitian survey cross sectional. Penelitian dilaksanakan tanggal 1 Juni 2014 sampai 3 Juni 2014 terhadap 65 orang perawat di ruang rawat inap RSJ Propinsi NTB, menggunakan kuesioner penelitian. Rata-rata motivasi 88.83 dan kepuasan kerja 73.54. Terdapat hubungan positif hubungan positif kuat antara motivasi dengan kepuasan kerja perawat, nilai r = 0.734 dan p = 0.000. Ada hubungan antara motivasi dengan kepuasan kerja. Saran: Diharapkan RSJ Propinsi NTB mengoptimalkan sistem manajemen yang dapat meningkatkan motivasi, sehingga dapat meningkatkan kepuasan kerja perawat. Kata Kunci : Motivasi, Kepuasan Kerja