ABSTRAK ISO 9001:2008 adalah salah satu standar dalam menentukan baik buruknya suatu pelayanan kesehatan. Studi pendahuluan penelitian bulan Juli-Agustus 2014 terdapat beberapa masalah dalam pelaksanaan ISO 9001:2008 di Unit Sarana dan Prsarana RSUD X, diantaranya masih adanya kekosongan jabatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifitasan pelaksanaan ISO 9001:2008 di Unit Sarana dan Prasarana RSUD X. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Teknik tang digunakan dalam pengambilan data yaitu dengan melakukan wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi menggunakan catatan observasional dan dokumen yang didapatkan dari pihak unit sarana dan prasarana. Hasil penelitian ini mendapatkan temuan pelaksanaan ISO 9001:2008 di Unit Sarana dan Prasarana RSUD X tidak efektif dilaksanakan karena di ruangan administrasi UPRS masih ada peralatan yang belum dilengkapi seperti 1 unit lemari suku cadang, tidak adanya surat tugas pelatihan yang dilakukan oleh petugas dan sertifikat, tidak adanya pendokumentasian yang lengkap, masih adanya jabatan yang belum terisi, masih adanya saran ? saran yang diberikan tim audit untuk unit sarana dan prasarana. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa belum efektifnya pelaksanaan ISO 9001:2008 di RSUD X tahun 2014. Disarankan pada unit sarana dan prasarana untuk memperbaiki semua unsur baik , kelengkapan sarana pencegahan, mengisi jabatan yang kosong agar ISO 9001:2008 dapat terlaksana secara efektif.