Skripsi ini berjudul "Perbandingan Karakter antara Anna dan Elsa di Soundtrack Asli Disney Frozen". Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis tentang perbandingan antara karakter Anna dan Elsa seperti tercermin dalam soundtrack asli di Disney Frozen. Data diambil dari Frozen soundtrack film asli Disney, 5 lagu yang dinyanyikan oleh Elsa dan Anna: “Do You Want To Build A Snowman?â€, “For the First Time in Foreverâ€, “Love Is An Open Doorâ€, “Let It Goâ€, and “For the First Time in Forever- Repriseâ€. Metode kualitatif digunakan dalam menganalisis data. 5 lagu diklasifikasikan dan dianalisa untuk menemukan hal-hal penting yang berkaitan dengan karakteristik Elsa dan Anna berdasarkan teori dari Arp dan Johnson. Kemudian, karakterisasi Elsa dan Anna dibandingkan dengan menggunakan teori dimensi karakter menurut Lajos Egri.