Ye Mingchen
Ye Mingchen (21 Desember 1807 – 9 April 1859) adalah seorang pejabat tinggi Tiongkok pada masa dinasti Qing, yang dikenal karena perlawanannya terhadap pengaruh Britania Raya di Kanton (Guangzhou) setelah Perang Candu Pertama dan perannya di awal Perang Candu Kedua. Awal karierYe berasal dari keluarga terpelajar di provinsi Hubei, putra Ye Zhishen (葉志詵) dan seorang connoisseur, ahli sekaligus penikmat barang antik. Ia dianugerahi gelar juren pada 1835 dan juga jinshi atau gelar tertinggi pada 1837, setelah itu ia menjabat di bagian pustaka sekolah elit kekaisaran, Akademi Hanlin ( 翰林院). Pada 1838, Ye menerima penunjukan resmi pertamanya sebagai pejabat Xing'an di provinsi Shaanxi dan kariernya menanjak dengan cepat di jajaran pegawai negeri sipil Qing. Pada tahun-tahun berikutnya ia menjabat sebagai calon pejabat dari Yanping di provinsi Shanxi, inspektur garam di Jiangxi, komisaris pengawasan di Yunnan dan komisaris keuangan pertama di Hunan, kemudian di Gansu dan akhirnya menjadi gubernur di Guangdong pada 1848, tepat saat meletusnya Pemberontakan Taiping.[1] Sekitar 1850, Ye Mingchen dan ayahnya mendirikan sebuah asosiasi yang menyediakan resep medis di pinggiran barat Guangzhou, mereka menyembah Lü Dong Bin, salah satu dari Delapan Dewa Taoisme yang dikenal membantu orang awam. Ye dikatakan telah memerintahkan pasukan dalam pertempuran berdasarkan komunikasinya dengan dewa Lü tersebut.[2] Beberapa pengamat yang tidak simpatik menjelaskan bahwa karena persiapan Ye yang tidak memadai, kepercayaan diri yang keliru, menyebabkan pihak Britania Raya dengan mudah bisa menangkapnya, selain disebabkan oleh keyakinannya pada kekuatan gaib Taoisme dan ilmu ramalan.[1] IkonografiSebuah sketsa Ye saat ditangkap yang ada di dalam kapal HMS Inflexible dibuat untuk menggambarkannya sebagai monster yang mengerikan. Sketsa itu beredar luas yang merupakan bagian dari propaganda Britania Raya sebagai pembenaran untuk melakukan Perang Panah atau Perang Candu Kedua).[3] Catatan
Referensi dan bacaan lebih lanjut
Pranala luarMedia tentang Ye Mingchen di Wikimedia Commons
|