Universitas Chongqing

Universitas Chongqing
重庆大学
 
Peta
 
Peta
Peta
Informasi
Moto
耐劳苦, 尚俭朴, 勤学业, 爱国家[1]
Moto dalam bahasa Indonesia
Bersabar dengan Kepayahan, Menghargai Hemat, Bekerja Keras dan Cinta Tanah Air[2]
JenisNegeri
Didirikan1929; 95 tahun lalu (1929)
PresidenDr. Zhang, Zongyi
Staf akademik
5.200
Jumlah mahasiswa50.000
Sarjana28.000
Magister21.000
Lokasi,
KampusTiga kampus (A, B, C) di pusat kota, satu kampus (Huxi) di pinggiran kota, total 347 hektar.[3]
WarnaBiruMerah
AfiliasiLiga Keunggulan
Kelas Utama Ganda
Proyek 211
Proyek 985
Asosiasi MBAs
AACSB
EQUIS
Aliansi Universitas di Chongqing (UAC)
Situs webcqu.edu.cn
Universitas Chongqing
Hanzi sederhana: 重庆大学
Hanzi tradisional: 重慶大學

Universitas Chongqing (Hanzi: 重庆大学) adalah universitas negeri di Chongqing, Tiongkok. Didirikan pada tahun 1929,[4] universitas ini berafiliasi dengan Kementerian Pendidikan Tiongkok dan didanai bersama oleh Kementerian Pendidikan, Pemerintah Kota Chongqing, dan SASTIND. Universitas ini merupakan bagian dari Proyek 211, Proyek 985, dan Konstruksi Kelas Utama Ganda.[5]

Universitas Chongqing mencakup area seluas lebih dari 3,65 kilometer persegi, terdiri dari empat kampus. Dengan dikelilingi pegunungan hijau dan Sungai Jialing mengalir, keempat kampus ini terletak di tengah pemandangan yang indah dan dianugerahi julukan “Universitas Taman” oleh Pemerintah Kota Chongqing.[6]

Universitas Chongqing sangat terkenal di bidang Arsitektur, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Metalurgi, dan Ilmu Manajemen.[7] Menurut Peringkat Akademik Universitas Dunia 2021, CQU berada di peringkat 201-300 dunia.[8]

Universitas ini telah menjalin hubungan pertukaran antar universitas dengan lebih dari 100 institusi pendidikan tinggi di 20 negara seperti Amerika Serikat, Inggris, Prancis, Jerman, Italia, Kanada, Australia, Belanda, Jepang, Korea Selatan, Rusia, dll.[9]

Referensi

  1. ^ 校训. Chongqing University. Diarsipkan dari versi asli tanggal December 24, 2020. Diakses tanggal June 24, 2014. 
  2. ^ "About the university". Chongqing University. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 24, 2014. Diakses tanggal June 24, 2014. 
  3. ^ "Overview". Chongqing University. Diakses tanggal March 10, 2020. 
  4. ^ Li, Qiuyue. "History of Chongqing University". Ichongqing. 
  5. ^ 教育部 财政部 国家发展改革委 关于公布世界一流大学和一流学科建设高校及建设 学科名单的通知 [Notice from the Ministry of Education and other national governmental departments announcing the list of double first-class universities and disciplines]. Kementerian Pendidikan Republik Rakyat Tiongkok. 
  6. ^ "University Profile-留学重大". study.cqu.edu.cn. Diakses tanggal 2022-09-25. 
  7. ^ "ShanghaiRanking-Univiersities". www.shanghairanking.com. Diakses tanggal 2022-09-25. 
  8. ^ "ShanghaiRanking's Academic Ranking of World Universities". www.shanghairanking.com. Diakses tanggal 2022-09-25. 
  9. ^ "University Profile-留学重大". study.cqu.edu.cn. Diakses tanggal 2022-09-25.