The Book of Mormon (musikal)

The Book of Mormon
Poster illustrates a man mid-jump, clad in a uniform common to Mormon missionaries.
Poster promosi Broadway
MusikTrey Parker
Robert Lopez
Matt Stone
LirikTrey Parker
Robert Lopez
Matt Stone
NaskahTrey Parker
Robert Lopez
Matt Stone
Debut24 Maret 2011 – Eugene O'Neill Theatre, New York City
Produksi

The Book of Mormon adalah sebuah drama komedi musikal yang diciptakan oleh Trey Parker, Robert Lopez, dan Matt Stone.

Pengembangan

Parker dan Stone dibesarkan di Colorado, di mana terdapat populasi penganut Mormon yang cukup besar.[1] Mereka bertemu saat kuliah di Universitas Colorado Boulder dan pertama kali bekerja sama dalam film musikal Cannibal! The Musical (1993).[2] Pada tahun 1997, Parker dan Stone menciptakan serial televisi South Park yang tayang di Comedy Central, disusul film musikal South Park: Bigger, Longer & Uncut pada tahun 1999.[3]

Gagasan untuk mengangkat kisah fiksi tentang Joseph Smith, pendiri keyakinan Mormon, pertama kali muncul bagi Parker dan Stone saat bekerja pada serial Fox Time Warped yang bercerita tentang para tokoh dalam sejarah.[1] Film mereka Orgazmo (1997) dan episode South Park berjudul "All About Mormons" yang tayang pada tahun 2003 mengadaptasi keyakinan Mormon sebagai unsur lelucon.[1] Gagasan membuat sebuah musikal muncul pada musim panas 2003, ketika Parker dan Stone berada di New York City untuk mendiskusi skenario film baru mereka Team America: World Police bersama produser Scott Rudin, yang juga telah memproduseri South Park: Bigger, Longer & Uncut).[1][4] Rudin menyarankan Parker dan Stone untuk menonton musikal Avenue Q di Broadway.[4] Saat keduanya menonton musikal tersebut, pencipta Avenue Q Robert Lopez dan Jeff Marx memperkenalkan diri mereka sembari mengatakan bahwa South Park: Bigger, Longer & Uncut adalah salah satu karya yang menginspirasi diciptakannya Avenue Q.[4] Keempatnya memiliki ide masing-masing untuk menulis sesuatu tentang Joseph Smith, dan langsung memulai pengerjaan naskah serta-merta.[1]

Untuk keperluan penelitian, keempatnya pergi ke Salt Lake City untuk mewawancarai beberapa orang misionaris dan bekas misionaris Mormon.[5] Parker, Stone, dan Lopez menghabiskan tiga pekan di London pada tahun 2006 menulis beberapa lagu dan gagasan dasar naskah tersebut. Marx keluar dari proyek setelah berselisih pendapat dengan Parker, sehingga tiga orang yang tersisa memutuskan untuk melanjutkan proyek tersebut.[6]

Produser Scott Rudin dan Anne Garefino awalnya berencana untuk mementaskan The Book of Mormon off-Broadway di New York Theatre Workshop pada musim panas 2010. Pada akhirnya, keduanya memutuskan untuk langsung mementaskannya di Broadway, atas pertimbangan bahwa Parker dan Stone biasanya mampu memberikan yang terbaik ketika "ditantang dengan tantangan yang paling tinggi."[7] Rudin dan Garefino memesan Eugene O'Neill Theatre dan mengadakan audisi sambil merancang dan membangun pentasnya di sana.[1]

Produksi

Broadway (2011-kini)

The Eugene O'Neill Theatre dengan bahan promosi The Book of Mormon pada 2019

The Book of Mormon dipentaskan untuk pertama kalinya di Eugene O'Neill Theatre pada 24 Maret 2011, setelah uji pertunjukan sejak tanggal 24 Februari.[8][9] Parker dan Casey Nicholaw bertindak sebagai sutradara; Nicholaw juga bertugas sebagai koreografer. Scott Pask merancang tata panggung, Ann Roth bertanggungjawab atas tata busana, Brian MacDevitt mengatur tata cahaya, dan Brian Ronan di tata suara. Larry Hochman dan Stephen Oremous bertanggungjawab atas orkestrasi panggung.[10]

Sejak tanggal 12 Maret 2020, pertunjukan ditangguhkan oleh karena pandemi COVID-19 di Amerika Serikat.[11]

Musik

Nomor musik

† Tak muncul pada album musik.

Pemeran asli

Watak[12] Broadway
(2011)
West End
(2013)
Tur AS pertama
(2012)
Tur AS kedua
(2012)
Melbourne
(2017)
Stockholm
(2017)
Oslo
(2017)
Tur Inggris dan internasional
(2019)
Elder Price Andrew Rannells Gavin Creel Nic Rouleau Ryan Bondy Linus Wahlgren Frank Kjosås Kevin Clay/Robert Colvin
Elder Cunningham Josh Gad Jared Gertner Ben Platt A. J. Holmes Per Andersson Kristoffer Olsen Conner Peirson
Nabulungi Nikki M. James Alexia Khadime Samantha Marie Ware Syesha Mercado Zahra Newman Samantha Gurah Anette Amelia Hoff Larsen Nicole-Lily Baisden
Elder McKinley Rory O'Malley Stephen Ashfield Grey Henson Pierce Cassedy Rowan Witt Anton Lundqvist Preben Hodneland Will Hawksworth
Mafala Hatimbi Michael Potts Giles Terera Kevin Mambo James Vincent Meredith Bert LaBonté Peter Gardiner Marvin Amoroso Ewen Cummins
Joseph Smith, Jesus, Price's Dad, Mission President Lewis Cleale Haydn Oakley Mike McGowan Christopher Shyer Andrew Broadbent Lars Göran Persson Niklas Gundersen Johnathan Tweedie
General Brian Tyree Henry Chris Jarman Derrick Williams David Aron Damane Augustin Aziz Tchantcho Camilo Ge Bresky Markus Bailey Thomas Vernal

Penghargaan

Produksi Broadway

Tahun Penghargaan Kategori Nominasi Hasil Ref
2011 Penghargaan Tony Musikal Terbaik Menang [13]
Naskah Musikal Terbaik Robert Lopez, Trey Parker, dan Matt Stone Menang
Musik Asli Terbaik Menang
Aktor Terbaik dalam Musikal Andrew Rannells Nominasi
Josh Gad Nominasi
Aktor Pendukung Terbaik dalam Musikal Rory O'Malley Nominasi
Aktris Pendukung Terbaik dalam Musikal Nikki M. James Menang
Penyutradaraan Musikal Terbaik Casey Nicholaw dan Trey Parker Menang
Koreografi Terbaik Casey Nicholaw Nominasi
Orkestrasi Terbaik Larry Hochman dan Stephen Oremus Menang
Tata Panggung Musikal Terbaik Scott Pask Menang
Tata Busana Musikal Terbaik Ann Roth Nominasi
Tata Cahaya Musikal Terbaik Brian MacDevitt Menang
Tata Suara Musikal Terbaik Brian Ronan Menang
Drama Desk Award Musikal Terbaik Menang [14]
Lirik Terbaik Robert Lopez, Trey Parker, dan Matt Stone Menang
Musik Terbaik Menang
Naskah Musikal Terbaik Nominasi
Aktor Terbaik dalam Musikal Andrew Rannells Nominasi
Aktor Pendukung Terbaik dalam Musikal Rory O'Malley Nominasi
Aktris Pendukung Terbaik dalam Musikal Nikki M. James Nominasi
Koreografi Terbaik Casey Nicholaw Nominasi
Penyutradaraan Musikal Terbaik Casey Nicholaw dan Trey Parker Menang
Tata Busana Musikal Terbaik Ann Roth Nominasi
Tata Suara Musikal Terbaik Brian Ronan Nominasi
Orkestrasi Terbaik Larry Hochman dan Stephen Oremus Menang
Outer Critics Circle Award Musikal Broadway Perdana Terbaik Menang [15]
Musik Asli Baru Terbaik Trey Parker, Robert Lopez dan Matt Stone Menang
Penyutradaraan Musikal Terbaik Casey Nicholaw dan Trey Parker Menang
Koreografer Terbaik Casey Nicholaw Nominasi
Aktor Terbaik dalam Musikal Josh Gad Menang
Aktris Terbaik dalam Musikal Nikki M. James Nominasi
2012 Grammy Award Album Teater Musik Terbaik Andrew Rannells & Josh Gad (solois utama); Robert Lopez, Trey Parker, dan Matt Stone (komposer/penulis lirik); Anne Garefino, Robert Lopez, Trey Parker, Stephen Oremus, Scott Rudin, & Matt Stone (produser); Frank Filipetti (engineer/mixer) Menang [16][17]

Produksi West End

Tahun Penghargaan Kategori Nominasi Hasil Ref
2014 Laurence Olivier Award Musikal Baru Terbaik Menang [18]
Aktor Terbaik dalam Musikal Gavin Creel Menang
Jared Gertner Nominasi
Persembahan Pendukung Terbaik dalam Musikal Stephen Ashfield Menang
Koreografer Teater Terbaik Casey Nicholaw Menang
Pencapaian Istimewa dalam Musik Robert Lopez, Trey Parker, & Matt Stone Nominasi

Produksi Melbourne

Tahun Penghargaan Kategori Nominasi Hasil
2017 Helpmann Awards Musikal Terbaik[19] Menang
Koreografi Musikal Terbaik[19] Casey Nicholaw Nominasi
Penyutradaraan Musikal Terbaik[19] Casey Nicholaw & Trey Parker Menang
Aktris Terbaik dalam Musikal[19] Zahra Newman Nominasi
Aktor Terbaik dalam Musikal[19] AJ Holmes Nominasi
Aktor Pendukung Terbaik dalam Musikal[19] Bert LaBonte Nominasi
Rowan Witt Nominasi
Musik Asli Terbaik Trey Parker, Matt Stone & Robert Lopez Nominasi

Referensi

  1. ^ a b c d e f Galloway, Stephen (March 24, 2011). "Why South Park's Trey Parker and Matt Stone Now Say It's 'Wrong' to Offend". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal 28 Juni 2020. 
  2. ^ Zoglin, Richard. "Bigger, Live and Uncut", Time magazine, March 28, 2011, pp. 70–72
  3. ^ Itzkoff, Dave (April 14, 2010). "'South Park' and 'Avenue Q' Guys Bringing 'Book of Mormon' to Broadway". The New York Times. Diakses tanggal 28 Juni 2020. 
  4. ^ a b c Jones, Kenneth (April 4, 2011). "Playbill's brief encounter with Robert Lopez". Playbill. Diarsipkan dari versi asli tanggal May 11, 2011. 
  5. ^ "Book Of Mormon Creators On Their Broadway Smash". Fresh Air. NPR. May 19, 2011. Diakses tanggal 28 Juni 2020. 
  6. ^ Marx, Jeff. "the Creation of Avenue Q". Video. Youtube. Diakses tanggal 28 Juni 2020. 
  7. ^ Healy, Patrick (May 13, 2011). "The Path of 'The Book of Mormon' to Broadway". The New York Times. 
  8. ^ Stack, Peggy Fletcher (February 25, 2011). "'Book of Mormon' musical called surprisingly sweet". The Salt Lake Tribune. 
  9. ^ "'The Book Of Mormon' to Open at Eugene O'Neill 3/24; Previews 2/24", broadwayworld.com, September 13, 2010
  10. ^ "'The Book Of Mormon' Cast Announced!", broadwayworld.com, November 17, 2010
  11. ^ "AN IMPORTANT NOTE FROM JUJAMCYN THEATERS". May 26, 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-06-19. Diakses tanggal 28 Juni 2020. 
  12. ^ "The Book of Mormon • Det Norske Teatret". Det Norske Teatret (dalam bahasa Nynorsk Norwegia). Diakses tanggal 27 Juni 2020. 
  13. ^ "2011 Tony Nominations Announced; Book of Mormon Earns 14 Nominations". Playbill. May 3, 2011. Diakses tanggal 26 Juni 2020. 
  14. ^ Jones, Kenneth. "Drama Desk Awards Go to Book of Mormon, Normal Heart, War Horse, Sutton Foster, Norbert Leo Butz" Diarsipkan June 29, 2011, di Wayback Machine., playbill.com, 26 Juni 2020.
  15. ^ "WAR HORSE, MORMON, THE KID, Benanti, Gad Among 2011 Outer Critics Circle Winners!" broadwayworld.com, 26 Juni 2020
  16. ^ BWW News Desk (February 12, 2012). "The 2012 Grammy for Best Musical Theater Album Goes to THE BOOK OF MORMON!". BroadwayWorld.com. Diakses tanggal February 12, 2012. 
  17. ^ "Best Musical Theater Album". grammy.com. December 2, 2011. Diakses tanggal 26 Juni 2020. 
  18. ^ "Olivier awards 2014 the full nominations". theguardian.com. The Guardian. March 10, 2014. Diakses tanggal 26 Juni 2020. 
  19. ^ a b c d e f "Past nominees and winners". Helpmann Awards. Diakses tanggal 26 Juni 2020. 

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41