Telinga tengah adalah bagian telinga yang berada di dalam gendang telinga dan di luar tingkap oval di telinga dalam. Telinga tengah mamalia memiliki tiga osikel yang menghantarkan getaran di gendang telinga ke membran timpani di telinga dalam. Ruang yang berongga di telinga tengah dikenal dengan nama rongga timpani dan dikelilingi oleh tulang timpani. Saluran Eustachius menghubungkan rongga timpani dengan rongga hidung (nasofaring) yang memungkinkan penyamaan tekanan di telinga tengah dan tenggorokan.
Fungsi utama telinga tengah adalah untuk menghantarkan secara efisien energi akustik dari gelombang kompresi di udara menjadi gelombang cairan-membran di koklea.
Artikel bertopik biologi ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.