Suaka Alam ChelbiSuaka Alam Chelbi adalah sebuah kawasan lindung yang terletak di Etiopia barat daya.[1] Suaka alam ini mencakup wilayah seluas 4212 km2 yang mengelilingi Danau Chew Bahir (atau Danau Chelbi) dan sebagian dari daerah aliran Sungai Woito dan Segen yang mengalir ke danau tersebut.[2] Suaka Alam Chelbi didirikan pada tahun 1973, dan juga dikenal dengan sebutan Suaka Alam Chalbi, Chew Bahir, atau Stephanie. Suaka alam ini berbatasan dengan Kenya di selatan, Daerah Perburuan Terkendali Borana di timur, dan Daerah Perburuan Terkendali Murle (atau Murulle) di barat. Suaka alam ini melindungi populasi zebra grévy (Equus grevyi) yang terancam punah. 4°56′N 36°52′E / 4.933°N 36.867°E Referensi |