Stadion di Corso Marsiglia
Stadion di Corso Marsiglia (atau dikenal dengan Campo Juventus atau Società Spettacoli Sportivi di Corso Marsiglia[1][2]) adalah sebuah stadion yang berlokasi di Turin Italia. Stadion ini adalah stadion olahraga pertama di Italia yang dilengkapi dengan cahaya buatan dan dibangun dengan menggunakan beton.[3] Stadion ini diresmikan pada tanggal 19 Oktober 1922 dengan pertandingan kejuaraan pertama adalah antara Juventus dan Modena. Juvenstus menggunakan fasilitas ini sampai tahun 1933, ketika klub pindah ke Stadion Olimpiade Torino. Selama tahun-tahun ini klub telah memenangkan empat gelar nasional, termasuk tiga gelar beruntun (1926, 1931; 1932 dan 1933).[4] Stadion yang pernah menjadi kandang bagi klub sepak bola Juventus F.C. sejak tahun 1922 ini akhirnya dibongkar pada tahun 1939.[5] Referensi
Pranala luar
|