Rumus adalah cara singkat untuk mencari informasi tertentu dengan cara menggunakan patokan, yang dilambangkan dengan huruf, angka, ataupun tanda.[1] Rumus dapat juga diartikan sebagai pernyataan atau kesimpulan atas pendirian atau ketetapan yang disebut dengan kalimat ringkas dan tepat.[1] Rumus sering juga dikatakan sebagai salah satu langkah atau metode ilmiah untuk mencapai atau mencari kesimpulan atau sebagai konsep yang mempunyai hubungan timbal balik misalnya dalam berdagang yaitu jika penjualan lebih besar dari biaya modal maka akan mendapatkan untung atau laba.[2][3] Rumus biasanya dalam bidang mata pelajaran tertentu seperti teknologiinformasi dan komunikasi khususnya dalam penggunaan microsoft excel digunakan sebagai alat atau media untuk melakukan perhitungan atau kalkulasi terhadap suatu nilai pada sel tertentu.[4] Perhitungan tersebut dapat berupa penambahan, pengurangan, perkalian, pangkat atau yang[4] Dalam teknologiinformasi dan komunikasi rumus merupakan perhitungan yang dibuat untuk penggunaan komputer demi tujuan tertentu.[4] Dalam rumus ini biasanya data dapat dimasukakan dengan numerik, maupun label.[5]
^Mini Jaya Abadi.2007.Pedoman memilih menyusun bahan ajar dan teks mata pelajaran: dilengkapi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) SMP/MTs.Publisher: Mini Jaya Abadi.12
^Joko Untoro dkk.2011.Target Nilai Rapor 10. Penerbit:PT Wahyu Media.76
^ abcJohar Arifin.2010.Kitab Excel 2010.Jakarta:PT Elex Media Kompindo.134
^Sunarto.Teknologi Informasi dan Komunikasi. Penerbit:Grasindo.114