RTP Internacional
RTP Internactional (disingkat sebagai RTPi) merupakan layanan televisi internasional milik Rádio e Televisão de Portugal, penyiaran publik asal Portugal. RTPi menyiarkan program yang merupakan campuran dari program RTP lokal dengan program spesial Contacto yang ditunjukkan untuk komunitas mirgran Portugal di Eropa, Amerika Selatan dan Amerika Utara, Makau, dan juga Timur Timor. SejarahRTPi pertama kali bersiaran menggunakan satelit di Eropa pada 10 Juni 1992 (Portugal Day). Tidak berapa lama program ini diperluas ke Arfika untuk meraih penonton di negara yang mengggunakan bahasa Portugis termasuk Kanada, Amerika Serikat, Brasil, dan negara-negara di benua Asia. RTPi juga tersedia melalui internet dengan cara berlangganan via JumpTV atau Octoshape. Pada 7 Januari 1998, RTPi menghentikan siaran di negara berbahasa Portugis di Afrika dan siaran tersebut digantikan oleh layanan baru bernama RTP África, yang juga tersedia dalam siaran televisi terestial di beberapa negara, dan juga tersedia melalui satelit tetapi RTPi tetap melanjutkan siaran di Angola dan Mozambik. RTPi tersedia pada layanan televisi satelit benua Afrika di beragam negara seperti Afrika Selatan, Namibia dan Zimbabwe Program-program RTPi juga ditransmisikan ulang oleh Teledifusão de Macau (TdM) di Makau, dan oleh Televisão Timor Leste (TVTL) in Timur Timor, serta bersamaan dengan penyiaran lokal lainnya. Pada Maret 2005 dimulai program "time-shifting" dengan tiga jadwal terpisah untuk Benua Amerika, Eropa, dan Asia, sehingga penonton di zona waktu yang berbeda bisa menonton program di jam yang tepat. Pada 2017, layanan televisi dan radio RTP (RTP Internacional dan RDP secara berurutan) serta agensi berita Portugal Lusa dilarang beroperasi di Guinea-Bissau, pelarangan ini diumumkan oleh Vitor Pereira Menteri Media Guinea-Bissau. Ia mengesahkan keputusan untuk mengakhiri kontrak dengan RTP dan Lusa. Pihak Pemerintah Portugal menganggap keputusan ini 'tidak bisa diterima' dan 'menyerang kebebasan berpendapat'[1] sementara Wartawan Tanpa Batas mengecam keputusan itu. Lusa akhirnya diizinkan untuk beroperasi tetapi RTP Internacional dan RDP tidak mendapatkan izin untuk beroperasi kembali.[2] Distribusi siaranRTP Internacional tersedia di seluruh Ameria Utar secara gratis melalui Galaxy 19 dan Intelsat 805[1], juga tersedia di layanan berbayar seperti Dish Network di Amerika Serikat dan Rogers Cable serta NexTV (IPTV Platform) di Kanada. Selama bertahun-tahun, saluran ini disiarkan di Australia dan Selandia Baru melalui UBI World TV. Pada 2013, RTP Internacional kembali melayani negara-negara ini melalui Luso Vision yang fokus kepada program-program yang berasal dari Portugal, Brasil, dan Chili. Referensi
Pranala luar |