Petr (Peter) Shelokhonov (15 Agustus 1929 di Polandia - 15 September 1999, St. Petersburg, Rusia) adalah aktor dan sutradara berkebangsaan Rusia. Dia memerankan lebih dari 90 tokoh di film layar lebar dan di televisi. Dia juga memerankan lebih dari 100 tokoh di pentas teater. Petr Shelokhonov menerima gelar Aktor Terhormat Rusia pada tahun 1979.
Biografi
Petr Shelokhonov memiliki garis keturunan Ukraina, Lituania, Belarusia, dan Polandia. Dia bertahan hidup selama pendudukan Nazi pada Perang Dunia II. Pada masa perang, Petr Shelokhonov mengalami luka tembak di wajahnya, tetapi bekas luka tersebut tidak menghalanginya untuk menjadi seorang aktor.
Petr Shelokhonov bergabung dengan perlawanan partisan. Dia mendirikan teater boneka pada tahun 1943 dan menampilkan parodi Hitler. Pada tahun 1945, dia mempelajari piano di Sekolah Musik Kiev. Pada tahun 1950-an, dia pindah ke kota Irkutsk di Siberia. Di sana, dia menyelesaikan studi di Sekolah Drama Irkutsk. Setelah itu, dia bekerja di Moskow dan St. Petersburg, Rusia.
Petr Shelokhonov tergabung dalam lima perusahaan teater di Rusia. Dia juga berperan dalam produksi internasional di pentas teater, film layar lebar, dan televisi. Karier aktingnya berlangsung selama lebih dari 50 tahun dan dia memerankan berbagai tokoh, mulai dari pangeran Hamlet di drama Shakespeare hingga diktatorSovietLenin.
Pada 1969, Petr Shelokhonov disensor oleh pemerintah Soviet. Filmnya tahun 1969 "Musuh Tersembunyi" di mana Petr Shelokhonov berperan sebagai mata-mata dilarang karena mata-mata itu membunuh orang yang mengenakan seragam polisi Soviet. Film ini dilarang setelah pemimpin Soviet Brezhnev diserang oleh seorang pria yang mengenakan seragam polisi Soviet. Setelah itu, semua negatif asli dan salinan film ini disita dari sutradara, dari studio Lenfilm dan dari bioskop dan kemudian film dihancurkan oleh pemerintah Soviet.
Pada tahun 1989 - 1992, dia memerankan tokoh utama (Sam) di Photo Finish, yang ditulis dan disutradarai oleh Peter Ustinov. Pada tahun 1993-4, dia berperan sebagai Victor Velasco dalam drama Neil Simon yang berjudul Barefoot in the Park. Pada tahun 1997, Petr Shelokhonov mendapatkan peran pendukung dalam Anna Karenina karya Leo Tolstoy, yang dibintangi oleh Sophie Marceau dan Sean Bean.
Filmografi
Sebagai aktor
1967: "Steps to the Sun" (Шаги в солнце) - as Unknown soldier
1968: "Three years" by Anton Chekhov(Три года) - as Laptev
1997: The Passenger (aka... Passazhirka) "(Пассажирка)" - as Passenger
1997: Anna Karenina, 1997 movie by director Bernard Rose starring Sophie Marceau. (Анна Каренина ) - as Majordome Kapitonich
Bacaan lanjut
2009 : Buku yang ditulis oleh aktor Ivan I. Krasko dan rekan penulis "Sahabatku Petr Shelokhonov" penerbit SOLO, (maison d'édition SOLO, Saint-Pétersbourg, 2009, ISBN978-5-904666-09-5)