Perang Meksiko-Amerika adalah konflik bersenjata antara Amerika Serikat dengan Meksiko dari tahun 1846 hingga tahun 1848. Perang ini diakibatkan oleh sengketa wilayah.
Selain melancarkan blokade laut, tentara Amerika Serikat menyerang dan menaklukan New Mexico, California, dan sebagian Meksiko utara. Tentara AS juga menguasai Ciudad de Mexico dan memaksa Meksiko agar setuju menjual wilayah-wilayah utaranya kepada Amerika Serikat. Maka ditandatanganilah Perjanjian Guadalupe Hidalgo yang mengakhiri perang pada tahun 1848. Perjanjian itu memaksa Meksiko menyerahkan California, Nevada, Utah, New Mexico, sebagian besar Arizona dan Colorado, dan sebagian Texas, Oklahoma, Kansas, dan Wyoming, kepada Amerika Serikat. Sebagai gantinya, Meksiko menerima $18.250.000 dari AS.[1]
Referensi