Paolo Duterte
Paolo "Pulong" Zimmerman Duterte (lahir 24 Maret 1975) adalah seorang politikus Filipina yang menjadi anggota DPR mewakili dapil I Kota Davao. Ia sebelumnya menjadi wakil walikota Kota Davao dari 2013 sampai mengundurkan diri pada Desember 2017.[1] Paolo Duterte adalah putra sulung dari mantan walikota Kota Davao dan Presiden Filipina saat ini, Rodrigo Duterte.[2] Saudarinya Sara adalah Walikota Kota Davao petahana, sementara saudaranya Sebastian adalah wakil walikota dari kota tersebut. Referensi
Pranala luar |