O. P. Heggie
Oliver Peters Heggie (17 September 1877 – 7 Februari 1936), yang kerap disebut sebagai O. P. Heggie, adalah seorang pemeran film dan teater Australia yang dikenal karena memerankan eremit yang berteman dengan Monster dalam film Bride of Frankenstein (1935). Ia lahir dengan nama Otto Peters Heggie di Angaston, Australia Selatan dari seorang pastoralis lokal. Ia dididik di Whinham College dan Konservatorium Musik Adelaide. Ia meninggal di Los Angeles akibat pneumonia. Ia dikebumikan di Woodside Cemetery, Yarmouth Port, Barnstable County, Massachusetts.[1][2][3] Referensi
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai O. P. Heggie.
|