Multazam

Multazam merupakan dinding Ka'bah yang terdapat di antara Hajar Aswad (batu hitam) dan pintu Ka'bah. Tempat ini diyakini oleh umat Islam sebagai tempat yang mustajab untuk memanjatkan doa kepada Allah. Begitu keistimewaannya sehingga tidak heran tempat ini diburu oleh jemaah haji dan umrah setelah mengerjakan tawaf.[1]

Tidak mudah untuk mencapai tempat ini karena dipenuhi oleh jemaah yang melakukan tawaf dan berusaha mencapainya. Jemaah haji dan umrah berdoa dengan penuh kekhusyukkan dengan air mata bercucuran. Hal ini diasarkan pada hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan al-Baihaki dari Ibn Abbas yang artinya: "Antara rukun Hajar Aswad (sudut tempat terdapatnya Hajar Aswad) dan pintu Ka'bah disebut Multazam. Tidak ada orang yang meminta sesuatu di multazam melainkan Allah mengabulkan permintaan itu."[1]

Dari segi bahasa, multazam berasal dari bahasa Arab yang berarti "yang diminta pertanggungjawabkan".

Referensi

  1. ^ a b Dewan Redaksi Ensiklopedia Islam (2001). Ensiklopedi Islam. Jakarta: PT Ikrar Mandiriabadi. hlm. 295.