Mehmet Scholl (lahir 16 Oktober 1970) adalah mantan pemain sepak bola Jerman. Ia dahulu berposisi sebagai gelandang serang. Ia bermain selama 15 tahun untuk Bayern München dan pernah bermain untuk tim nasional Jerman. Ia juga sempat menjadi pelatih tim Bayern München II.
Karier
Klub
Mehmet Scholl pernah bermain untuk Karlsruher SC sejak tahun 1989 hingga tahun 1992. Ia kemudian bermain untuk Bayern München sejak tahun 1992 hingga tahun 2007.
Internasional
Mehmet Scholl telah bermain 36 kali untuk tim nasional Jerman, dan mencetak 8 gol. Ia turut bermain untuk Jerman dalam Kejuaraan Eropa UEFA 1996, Piala Konfederasi FIFA 1999, dan Kejuaraan Eropa UEFA 2000.
Gelar
Klub
Bayern München
- Bundesliga: 1993–1994, 1996–1997, 1998–1999, 1999–2000, 2000–2001, 2002–2003, 2004–2005, 2005–2006
- DFB-Pokal: 1997–1998, 1999–2000, 2002–2003, 2004–2005, 2005–2006
- DFB-Ligapokal: 1997, 1998, 1999, 2000, 2004
- Liga Champions UEFA: 2000–2001
- Piala UEFA: 1995–1996
- Piala Interkontinental: 2001
Internasional
- Jerman
Individual
Referensi
Pranala luar