Liong Siang Sie (9 Oktober 1892 – 29 Mei 1953) adalah pendayung berkebangsaan Belanda keturunan Tionghoa-Indonesia. Sekali waktu ia turut serta dalam Olimpiade, tetapi tak mendapatkan medali dalam kesempatan itu.
Dalam Olimpiade Musim Panas 1920 di Antwerpen, ia mengawali debut bersama 9 orang lainnya sebagai kelasi kepala. Selain dirinya, yang turut dalam pertandingan itu adalah Philip Hendrik Jan Jongeneel, Johannes van der Vegte, Bernard Johan Christiaan te Hennepe, Willem Hudig, Frederik Ernst Koopman, Johannes Haasnoot, Huibert Gerard Boumeester, dan Robbert Stephan Blaisse. Pertandingan mendayung diadakan di Terusan Willebroek, dekat Brussel, di antara daerah "Drie Fonteinen" (Vilvorde) dan pabrik kola "Marly" (Neder-Over-Heembeek). Tim Belanda selesai dalam seri pertama dengan waktu 6.38,2 dan tereliminasi oleh tim Prancis.
Ia bergabung dengan perkumpulan dayung ASR Nereus di Amsterdam. Sehari-hari ia bekerja sebagai dokter.