Liga Rhein

Kardinal Mazarin.

Liga Rhein (juga dikenal dengan nama Erste Rheinbund, bahasa Indonesia: Persekutuan Rhein Pertama, atau Rheinische Allianz, bahasa Indonesia: Persekutuan Rhein) adalah sebuah persekutuan yang diikuti oleh lebih dari 50 pangeran Jerman dan kota-kota di sepanjang Sungai Rhein. Persekutuan ini dibentuk pada tanggal 14 Agustus 1658 oleh Raja Louis XIV dari Prancis dan dinegosiasikan oleh Kardinal Mazarin (saat itu menjabat sebagai perdana menteri de facto Prancis), Hugues de Lionne dan Johann Philipp von Schönborn (Elektor Mainz). Tujuan pendirian persekutuan ini adalah untuk melemahkan posisi Kaisar Romawi Suci (saat itu dijabat oleh Ferdinand III) dan mengesampingkan Wangsa Habsburg. Louis XIV ingin terpilih menjadi Kaisar, tetapi gagal mewujudkan ambisinya meskipun telah memenangkan Pertempuran Dunkirk. Liga ini bersekutu dengan Kerajaan Prancis dan bersumpah tidak akan membiarkan pasukan anti-Prancis melewati wilayah mereka (untuk menyerang Prancis di Belanda Spanyol atau wilayah lain). Maka dari itu, liga ini melindungi perbatasan timur Prancis dengan sebuah "perbatasan militer" di sepanjang Sungai Rhein dan memotong akses Austria ke Belanda Spanyol. Swedia diberikan jaminan akan wilayah jajahannya di Bremen-Verden dan Pommern Swedia. Selain itu, anggota liga bersumpah akan mempertahankan isi Perdamaian Westfalen yang ditetapkan pada tahun 1648; perjanjian ini merupakan sebuah perjanjian yang memungkinkan pendirian liga ini karena para pangeran Jerman diperbolehkan bersekutu dengan negara asing.

Tokoh-tokoh penting yang turut serta dalam liga ini adalah:

Liga Rhein juga membentuk pasukan sebesar 6.000 orang untuk membantu Prancis dan Kekaisaran dalam perang melawan Kesultanan Utsmaniyah. Pasukan ini dikirim ke medan tempur di Pertempuran Szentgotthárd pada tahun 1664.

Liga ini pada awalnya hanya akan berdiri selama tiga tahun, tetapi kemudian diperpanjang masa waktunya selama dua tahun. Liga Rhein secara resmi dibubarkan pada Agustus 1667, walaupun kemudian Prancis berhasil memperpanjang aliansi ini dengan nama Rheinbundrat yang hanya terdiri dari anggota-anggota utama Liga Rhein. Rheinbundrat berdiri hingga tahun 1688.

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41