Life on the Fast Lane adalah episode ke-9 di Musim pertama dari serial animasi Amerika Serikat The Simpsons. Episode ini pertama kali ditayangkan pada tanggal 4 Maret 1990 di stasiun televisi Fox di AS. Di episode ini diceritakan bagaimana Marge Simpsons mendapatkan hadiah ulang tahun berupa bola bowling dari suaminya.
Sinopsis
Pada hari ulang tahun Marge, Bart dan Lisa masak-masak untuk menyiapkan sarapan di tempat tidur bagi ibu mereka. Homer lupa bahwa Marge ulang tahun dan lalu pergi ke mal untuk membeli sebuah bola bowling. Pada malam harinya mereka akan malam bersama di restoran.
Di restoran Marge mendapatkan hadiah bermacam-macam dari keluarganya. Marge marah ketika melihat ia mendapatkan sebuah bola bowling dari Homer dengan ukiran nama 'Homer'. Secara diam-diam Homer berharap Marge akan memberikannya bola bowlingnya karena Marge toh tidak bermain bowling. Marge yang marah lalu memutuskan untuk bermain bowling. Hal ini membuat Homer tercengang.
Keesokan harinya Marge pergi ke tempat bowling. Di sana ternyata Marge tidak bisa bermain bowling. Ia lalu diajari bowling oleh seorang guru bowling bernama Jacques Brunswick.
Sampai beberapa hari berturut-turut Marge berjumpa dengan Jacques terus. Suati hari ketika sedang berkencan di sebuah tempat makan, mereka dipergoki oleh Helen Lovejoy, istri Pendeta Lovejoy yang suka mencampuri urusan orang. Jacques memintanya menjadi kekasihnya tetapi akhirnya Marge memutuskan untuk menuju ke tempat Homer bekerja dan menyatakan cintanya.
Produksi
Episode ini ditulis oleh John Swartzwelder dan disutradarai oleh David Silverman. Ketika episode ini direncanakan, maksudnya Albert Brooks disuruh untuk menyuarai "Björn", seorang guru tenis Swedia. Tetapi Brooks merasa bahwa akan lebih lucu jika tokoh ini adalah seorang Prancis. Maka lalu diubah. Judulnya sejatinya adalah "Bjorn to be Wild". Brooks mengimprovisasi hampir semua dialognya dan menghasilkan hampir 3 jam material tambahan. Tawa Marge merupakan tawa asli aktris Julie Kavner yang direkam ketika ia tertawa karena lelucon Albert Brooks. Kalimat "four onion rings!" adalah satu-satunya kalimat yang diucapkan Brooks tanpa logat Prancis. Potongan rekaman dialog Albert Brooks yang tak terpakai dirilis di DVD kepingan ke-3 The Simpsons Musim Pertama.
Episode ini menampilkan tempat perbowlingan Barney's Bowlarama. Cerita asli latar belakang Barney's Bowlarama ialah bahwa tempat ini sebenarnya milik Barney Gumble. Lalu lama-kelamaan ia hanya menjadi pegawai saja, karena para penulis tidak bisa membayangkan Barney punya apa-apa. Di kemudian hari diungkapkan bahwa pemiliknya adalah paman Barney. Bagian luar tempat bowling ini didesain oleh Eric Stefani, anggota No Doubt.
Episode ini juga menandai penampilan perdana Helen Lovejoy dan Lenny Leonard.
Pranala luar